Berita FilmMovie

Produser Jurassic World: Dominion Sebut Ini Bukan Film Terakhir

Padahal jauh sebelumnya, dia juga bilang jika sekuel Dominion akan menjadi penutup dari trilogi film itu. Jadi, yang mana nih yang bener?

Baru-baru ini, Frank Marshall yang merupakan Produser dari franchise Jurassic World memberi isyarat jika bakal ada film lain setelah Jurassic World: Dominion. Jurassic World: Dominion sendiri kabarnya bakal tayang pada pertengahan tahun ini.

Padahal jauh sebelumnya, dia juga bilang jika sekuel Dominion akan menjadi penutup dari trilogi film itu. Jadi, yang mana nih yang bener?

Sebut Ada Film Lanjutan Setelah Dominion

Jurassic World Dominion Screen Rant
Jurassic World Dominion | ScreenRant

Mewartakan ScreenRant, Frank Marshall mengungkapkan jika Jurassic World: Dominion mungkin tidak akan menjadi akhir dari trilogi Jurassic World. Pasalnya, ia mengatakan akan ada film yang tayang pada akhir tahun ini. Sementara Jurassic World: Dominion kabarnya akan tayang di Amerika Serikat bulan Juni mendatang.

Menurut sang Produser, hal ini masih berupa kemungkinan. Karena ia dan para timnya terus bekerja keras menghadirkan kualitas film yang bagus. Mereka tentunya juga ingin melakukan segalanya dengan maksimal pada seri Jurassic World.

Tidak Mudah Puas

Jurassic World Fallen Kingdom Volcano And T Rex E1529421955214 Screen Rant
Ingin Menghadirkan Kualitas Terbaik Untuk Jurassic World | Universal Pictures

Sebelum wawancara itu berlangsung, Frank pernah mengatakan jika Jurassic World: Dominion akan menjadi penutup cerita dari film pertama Jurassic World yang rilis tahun 2015 silam. Film ini juga sebetulnya bisa tayang tahun 2020. Namun sekali lagi, sekuel pertama itu menjadi salah satu dari deretan film yang terpaksa batal tayang akibat pandemi COVID-19.

Saya pikir Dominion akan menyelesaikan trilogi ini, tapi kami tidak berpuas diri. Kami tentu ingin membuat film yang berkualitas dengan cerita yang bagus, penulis dan sutradara yang hebat, tapi kami pasti ingin berbuat lebih banyak di dunia Jurassic.

Frank Marshall, Screen Rant (terjemahan via CNN Indonesia)

Sekuel Dominion Akan Jadi Penentu Arah Jurassic World

Jurassic World Screen Rant
Dominion Akan Jadi Penentu Arah Jurassic World Selanjutnya | Universal Pictures

Meski kabar tersebut masih belum terkonfirmasi, namun film Jurassic World: Dominion ini akan menentukan kemana arah seri Jurassic World. Sebelum film Dominion, Jurassic World sendiri sudah memiliki seri khusus yang tayang di platform streaming Netflix.

Dengan judul Jurasssic World: Camp Cretaceous itu, dunia Jurassic World sendiri memberikan beberapa petunjuk tentang adanya kemungkinan cerita lain yang berlatar di dunia ini.

Namun, hingga kini belum ada informasi kemungkinan film Jurassic World 4 atau proyek spin-off tertentu. Jurassic: Dominion barangkali akan menampilkan petunjuk tentang ke mana arah saga ini selanjutnya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks