Kingsglaive: Final Fantasy XV merupakan film animasi terbaru yang diadaptasi dari serial game Final Fantasy XV. Digarap Sony Pictures Home Entertainment beserta beberapa Studio produksi lainnya, film ini bercerita dua kerajaan yang sedang berseteru. Para pahlawan dari kerajaran Lucis berusaha berlindung dari serangan kekaisaran Niflheim.
Review film ini saya buat untuk kamu yang belum menonton dan penasaran bagaimana film animasi dari adaptasi game terkenal ini.
Film ini merupakan rilisan tahun 2016. Namun, seperti biasa Dafunda #Movie selalu memberikan peringatan. Untuk kamu yang tidak suka dengan bocoran cerita atau Spoiler, bisa lihat info film menarik lainnya.
Contents Navigation
Informasi Kingsglaive
Direktur | Takeshi Nozue |
---|---|
Jadwal Rilis | August 19, 2016 |
Durasi | 1 hour 50 minutes |
Genre | Animation, Adventure, Drama, Fantasy, Sci-fi |
MPAA Rating | PG-13 |
Desain & Penulis | Takashi Hasegawa (screenplay) |
Produser | Sony Pictures, Square Enix Company |
Pemeran | Aaron Paul, Lena Headey, Sean Bean |
Website | http://kingsglaive-jp.com/ |
Sinopsis Kingsglaive
Film animasi berjudul “Kingsglaive: Final Fantasy XV” ini merupakan film yang bercerita dua kerajaan antara kerajaan sihir Lucis dan kerajaan Niflheim. Kerajaan magis dan Lucis berperang sengit, di mana Raja Regis ( Sean Bean ) dari kerajaan sihir Lucis harus menurunkan para pasukan elit yang berjulukan Kingsglaive. Pasukan elit Kingsglaive ini memiliki sihir untuk melindungi Raja Regis serta kerajaan magis Lucis dari ancaman kerajaan Niflheim.
Alasan kamu harus tonton Kingsglaive
Kami akan memberikan beberapa kelebihan dari film Kingsglaive ini. Berikut beberapa alasan kenapa kamu haru nonton film ini:
+ Efek visual yang luar biasa
Kamu pasti mengira gambar di atas merupakan foto orang asli, tapi itu cuma sebuah CG. Untuk film animasi, Kingsglaive tidak perlu diragukan lagi efek visualnya. Gambar CG yang hampir menyerupai manusia asli membuat film ini sangat layak kamu tonton.
Tidak hanya itu, Efek ketika para prajurit ini menggunakan sihir juga hebat, apalagi ketika adegan summon untuk menghidupkan patung-paturng kesatria di dalam kerajaan. Kamu harus tonton.
+ Alur cerita cukup menarik
Film ini memang prologue dari game Final Fantasy XV, namun cerita yang disuguhkan benar-benar menarik. Mulai dari raja Regis yang menyelamatkan anaknya, pertemuan kembali dengan Lunafreya, dan kisah Nyx Ulric. Nyx memang bukan seorang anggota kerajaan, namun dengan rasa kepahlawanannya, dia bisa mendapatkan kekuatan sihir dari cincin Lucii. Walau harus kehilangan nyawa, dia tetap bersedia menggunakan sihir tersebut untuk menyelamatkan kerajaannya.
+ Persahabatan yang erat
Dalam game Final Fantasy memang karakter utama ditemani beberapa teman. Nyx juga memiliki dua teman dekat, Crowe dan Libertus. Crowe gugur ketika melakukan tugas untuk menjemput putri Luna saat Niflheim dan Lucis ingin mengadakan perdamaian. Setelah kepergian Crowe, Libertus putus asa dan bergabung dengan kelompok pemberontak. Nyx harus berusaha sendiri untuk menyelamatkan putri. Namun, disaat terakhir Libertus sadar, meminta maaf dan kembali membantu Nyx. Sungguh hebat persahabatan mereka.
Apa yang kurang di Kingsglaive Menurut Dafunda Movies
Sangking perfectnya film ini, saya sampai tidak bisa menemukan apa yang kurang dari Kingsglaive, tapi saya menyadari satu hal ini:
– Gerakan yang tampak kaku
Untuk pergerakan saat fighting susah bagus, namun ketika adegan biasa seperti ketika minum dan lainnya, gerakan ini tampak sangat kaku. Coba saja gerak ini bisa mulus seperti aslinya, pasti menjadi film yang luar biasa hebat
Preview Kingsglaive 2016
Seperti itulah ulasan singkat dari film Kingsglaive. Saya sendiri suka dengan film ini, ini pendapat saya. Bagaimana pendapatmu?
Kamu juga penggemar serial Final Fantasy? Yuk tukar pengalaman DI KOLOM KOMENTAR!