Sinopsis dan Review The Man Standing Next, Thriller Politik Korea

The Man Standing Next

The Man Standing Next

Film thriller politik asal Korea Selatan berjudul The Man Standing Next, dengan sutradara Woo Min Ho, memiliki sinopsis cerita yang mengangkat kisah pembunuhan Jenderal Park Chung-hee pada tahun 1979. Film ini terinspirasi dari novel non-fiksi “Chief of Namsan” karya Kim Choong-sik.

The Man Standing Next menceritakan situasi politik di Korea Selatan pada tahun 1970-an, di mana negara tersebut berada di bawah kekuasaan penuh Presiden Park (Lee Sung Min) yang mengawasi organisasi KCIA dan memiliki dominasi atas semua sektor pemerintahan.

Konflik yang terjadi karena ketidakadilan politik pada masa itu akhirnya mengakibatkan jatuhnya korban, yaitu Presiden Park sendiri.

Baca Juga: Sinopsis dan Review 12.12: The Day, Film Thriller Politik Korea Terbaik

Sinopsis The Man Standing Next

MPI Media Group/Youtube

Kisah ini berlatar belakang Korea pada tahun 1970-an di bawah kekuasaan Presiden Park (Lee Sung-min), yang merupakan pengendali Badan Intelejen Korea (KCIA). Kepala KCIA, Kim Gyu-pyeong (Lee Byung Hun), menjabat sebagai posisi kedua tertinggi dalam kepemimpinan Korea.

Ketegangan politik meningkat, yang berujung pada pembunuhan Presiden oleh Kim Gyu-pyeong. Sebelum kejadian itu, 40 hari sebelumnya, Park Yong-gak, mantan kepala KCIA, memberikan kesaksian penting dalam persidangan di AS di tengah krisis kepemimpinan.

Park Yong-gak, yang memahami intrik politik di Korea, diasingkan ke AS saat penyelidikan “Koreagate” berlangsung. Kesaksiannya memicu ketidaknyamanan bagi Kim Gyu-pyeong dan Kwang Sang-cheon, yang kemudian merencanakan untuk menghalangi pengungkapan kebenaran.

Deretan bintang film The Man Standing Next di antaranya yaitu Lee Byung-Hun, Lee Sung-Min , Kwak Do-Won, Lee Hee-Joon, Kim So-Jin, Seo Hyun-Woo, Ji Hyun-Joon, Park Sung-Geun, Park Ji-Il, Lee Tae-Hyeong, Kim Seung-Hoon, dan Kim Min-Sang.

Baca Juga: Sinopsis Film Till Death, Drama Thriller Seru Dari Megan Fox

Review Film The Man Standing Next

Image: Showbox

Nama-nama tokoh dalam film The Man Standing Next yang diadaptasi dari kisah nyata diubah. Misalnya, Kepala KCIA Kim Jae-gyu menjadi Kim Gyu-pyeong dan mantan Kepala KCIA Kim Hyong-uk menjadi Park Yong-gak.

Film ini menampilkan berbagai tindakan tercela yang mungkin terjadi di kalangan para pejabat pemerintah. Dari pengkhianatan, praktik korupsi, hingga penyadapan kepada presiden dan Kepala Badan Intelijen.

Film ini menggambarkan kontras antara kesenangan para petinggi dan penderitaan orang-orang yang terancam nyawanya di Korea Selatan, menciptakan suasana yang membuat penonton berpikir keras tentang realitas yang terjadi. Ungkapan “diam-diam mematikan” sangat terasa dalam cerita The Man Standing Next.

The Man Standing Next menggambarkan suasana abu-abu moral, di mana tidak ada karakter yang sepenuhnya baik atau jahat. Film ini menyoroti para petinggi Korea Selatan yang lebih mementingkan keselamatan diri sendiri.

Ungkapan “jangan membangunkan singa tidur” mencerminkan perubahan karakter Lee Byung-hun dalam film The Man Standing Next, terutama saat adegan menjelang akhir yang mengundang tawa dan menandai perubahan bagi karakter Kim Gu-pyeong.

The Man Standing Next berhasil menghidupkan kembali sejarah, namun penonton perlu fokus karena kekacauan dan keinginan karakter untuk menyelamatkan diri membuat alur cerita dan kronologi waktu menjadi kompleks.

Film ini juga mengisahkan Koreagate, skandal di AS yang melibatkan pejabat Korea Selatan. Adanya pengaruh dalam keputusan Presiden Nixon untuk menarik pasukan dari Korea Selatan. Meskipun hal ini tidak ada penjelasannya secara mendetail dalam film.

The Man Standing Next adalah film yang mengisahkan 40 hari sebelum pembunuhan Presiden Park, meninggalkan penonton untuk mencari tahu apa yang terjadi di Korea Selatan setelahnya.


Itulah sinopsis dan review film thriller The Man Standing Next yang menceritakan politik Korea Selatan di tahun 1979. Apakah kamu penasaran ingin menontonnya?

Baca Juga: 10 Drama Korea Thriller Terbaru 2024, Tayang di Netflix

Exit mobile version