Jika kalian melihat kilas balik dalam Avengers: Age of Ultron, kita akan melihat Tony Stark memiliki mimpi tentang kehancuran dan kematian para anggota Avengers seperti Captain America dan yang lainnya.
Thanos juga mengatakan bahwa Tony Stark dikutuk karena kepintarannya. Namun dalam Avengers: Infinity War, mimpi Tony Stark lebih menyenangkan jika dibandingkan yang sebelumnya.
Sutradara Avengers: Infinity War menjelaskan arti dari mimpi Tony Stark tersebut. Sebelumnya Tony bermimpi bahwa mereka akan segera memiliki anak, apakah ini memiliki arti yang penting bagi masa depan MCU?
It was a dream, but dreams are mysterious. – Russo Brothers #InfinityWar #VuduViewingParty https://t.co/fomk9rs1y3
— Avengers (@Avengers) August 4, 2018
Joe dan Anthony Russo menanggapi pertanyaan untuk acara Vudu Viewing Party. Ketika seorang penggemar bertanya apakah mimpi Tony adalah benar-benar mimpi atau sebuah penglihatan garis waktu alternatif masa depan?
Mimpi ini tentu saja merupakan sesuatu yang sangat misterius seperti yang dikatakan Russon bersaudara. Meskipun saat itu Pepper membantah sedang hamil, pernikahannya yang akan datang dengan Tony bisa berdampak pada status keluarga mereka.
Misi Thanos untuk menghapus separuh kehidupan semesta adalah dengan maksud agar planet tersebut tidak punah. Seperti yang Thanos jelaskan kepada Gamora bahwa kehidupan di planet Titan miliknya punah karena kelebihan populasi.
Dengan dihapusnya separuh kehidupan Bumi, dia berharap bahwa planet tersebut tidak punah. Jika kondisi Bumi sebelumnya lebih baik daripada setelah kedatangan Thanos, mungkin Tony dan Pepper akan hidup bahagia dengan keluarga mereka sendiri.
Namun akibat dari kedatangan Thanos dan kematian separuh kehidupan Bumi, akan membuat perjalanan keduanya menjadi sangat sulit.
Kita akan melihat bagaimana pahlawan bumi terkuat akan berjuang kembali dalam Avengers 4 yang akan rilis pada 3 mei 2019.