Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

Tom Holland Ingin Film Spider-Verse yang Dibintangi Oleh Tobey Maguire & Andrew Garfield

Menyusul keberhasilan film animasi pemenang penghargaan Sony, Spider-Man: Into the Spider-Verse, tampaknya ada lebih banyak minat untuk melihat beberapa Spider-Man muncul sekaligus di layar lebar pada saat yang bersamaan.

Dengan Spider-Man: Far From Home yang memperkenalkan multiverse, ide itu sepertinya akan terjadi. Tom Holland saat ini terdengar siap untuk bergabung dengan mantan Spider-Men Tobey Maguire dan Andrew Garfield.

“Saya tertarik ingin membuat film dengan orang-orang itu. Itu akan sangat keren,” jawab Holland ketika ditanya oleh Jake Hamilton apakah dia ingin membintangi film multiverse bersama Maguire dan Garfield. “Itu adalah sesuatu yang benar-benar diinginkan para penggemar. Jadi, apakah Marvel dan Sony memutuskan untuk melakukan itu, itu terserah mereka dan bukan terserah saya.”

Tobey Maguire Jadi Ikon Spider-Man

Tobey Maguire Spider Man

Meskipun orang pertama yang bermain sebagai Spider-Man dalam film live-action secara teknis adalah Nicholas Hammond pada tahun 70-an, Tobey Maguire menjadi ikonik karakter itu saat melakukan debut sebagai Peter Parker pada film Spider-Man 2002.

Dia mengulang perannya untuk dua sekuel film tersebut, yang masing-masing dirilis pada 2004 dan 2007.

Sony Me-Reboot Spider-Man

Amazing Spider Man Andrew Garfield

Sony me-reboot Spider-Man pada tahun 2012 dengan The Amazing Spider-Man yang menampilkan Andrew Garfield sebagai Peter Parker. Dia kemudian mengulangi perannya untuk The Amazing Spider-Man 2 yang rilis di bioskop pada tahun 2014.

Peran Garfield sebagai Spider-Man terhenti karena Marvel Studios membuat kesepakatan dengan Sony untuk membawa karakter itu ke MCU.

Holland melakukan debutnya di Captain America: Civil War 2016 dan sejak itu mengulang peran dalam Spider-Man: Homecoming, Avengers: Infinity War dan Avengers: Endgame. Far From Home akan menjadi penampilan kelimanya sebagai Spider-Man.

Disutradarai oleh Jon Watts, Spider-Man: Far From Home dibintangi oleh Tom Holland, Samuel L. Jackson, Zendaya, Cobie Smulders, Jon Favreau, JB Smoove, Jacob Batalon, Martin Starr, Marisa Tomei dan Jake Gyllenhaal.

Menyukai segala hal tentang Marvel dan DC. Jika Ditanya Saya Suka DC atau Marvel? Jawaban saya: "Why not Both?"

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.