Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita MusikMusik

Rayakan Satu Tahun Album Debutnya, Olivia Rodrigo Sebut Album SOUR Ubah Hidupnya

Pada perayaan satu tahun album itu, Olivia Rodrigo merasa sangat bersyukur karyanya itu bisa diterima dengan sangat baik oleh publik.

Tepat pada tanggal 21 Mei tahun lalu, penyanyi muda Olivia Rodrigo menelurkan album debutnya yang berjudul SOUR. Album ini langsung membuat popularitas penyanyi berusia 19 tahun itu meningkat pesat. Lagu-lagunya juga menjadi hits seperti happier, good 4 u, dan drivers license.

Pada perayaan satu tahun album itu, Olivia Rodrigo merasa sangat bersyukur karyanya itu bisa diterima dengan sangat baik oleh publik. Dia membagikan perasaan bahagianya itu melalui postingan di Instagram miliknya.

Ungkapkan Rasa Terima Kasihnya Kepada Semua Orang

https://www.instagram.com/p/Cd0-eCmp-4y/

Penyanyi muda Olivia Rodrigo merayakan satu tahun album debutnya yang berjudul SOUR. Album debut dari penyanyi kelahiran California itu telah satu tahun menemani penggemar sejak pertama kali rilis pada 21 Mei 2021 silam.

Dalam sebuah unggahan di media sosial, dia mengaku sangat bersyukur bisa merilis dan melihat karyanya diterima oleh para penikmat musik. Untuk merayakan satu tahun album SOUR, Olivia mengucapkan terima kasih dan menyebut album tersebut telah mengubah hidupnya.

“Aku tidak bisa mengungkapkan dengan kata-kata betapa berartinya album ini bagiku. Yang pasti aku bersyukur telah mendapatkan hak istimewa untuk membuatnya dan menyaksikannya ada di dunia,” tulisnya di akun @oliviarodrigo

Langsung Bawa Olivia Rodrigo Menangkan Penghargaan Grammy Awards Di Tahun Pertama Karirnya

Instagram @oliviarodrigo Olivia Rodrigo
Menangkan Grammy Awards di tahun pertama bermusiknya | Instagram @oliviarodrigo

Berkat album SOUR miliknya itu, Olivia telah mencetak sejumlah rekor hingga memenangkan penghargaan musik paling bergengsi Grammy Awards. Majalah musik Rolling Stone menulis album SOUR merupakan album No. 1 di tahun 2021. The New York Times bahkan menyebut album ini sebagai salah satu album terbaik di tahun 2021.

SOUR langsung menjadi hit setelah dirilis Mei tahun lalu. Hal ini langsung membuat Rodrigo memecahkan beberapa rekor chart. Album itu menempati posisi nomor satu di tangga album Billboard 200 AS, dan menghabiskan total 50 minggu di top 15 chart Billboard 200.

Bahkan dalam beberapa bulan sejak perilisannya, SOUR telah mengumpulkan 15 sertifikat Platinum di tujuh negara, termasuk masing-masing tiga di Amerika Serikat, Kanada, dan Norwegia.

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks