Anime & MangaOtaku

Anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki Perlihatkan Trailer Barunya

Pada hari Kamis, lewat situs resminya adaptasi anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki perlihatkan trailer barunya. Selain itu staf juga mengungkap informasi yang lain untuk anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki.

A Record of the Strongest Onmyoji Reincarnation to Another World merupakan novel Jepang karya dari Kiichi Kosuzu yang awalnya terbit di Shosetsuka ni Naro pada Desember 2018. Kemudian diterbitkan kembali oleh Futaba pada Juli 2019.

Sedangkan untuk adaptasi manganya dikerjakan oleh Toshinori Okazaki dan sudah terbit melalui majalah Gaugau Monster sejak Mei 2020.

Trailer Baru A Record of the Strongest Onmyoji Reincarnation to Another World

Seperti yang sudah kami informasikan sebelumnya, rencannaya anime isekai ini akan tayang perdana pada Januari 2023. Selain itu Band angela membawakan lagu tema pembuka Reconnection. Sedangkan Azumi Waki, Nene Hieda, dan Akari Kito membawakan lagu tema penutup Link.

Menurut informasi dari ANN, Seiyuu lain yang akan hadir di anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki adalah:

  • Yui Ogura sebagai Yuki
  • Akari Kito sebagai Maybell Crane
  • Kaede Hondo sebagai Fiona Urd Alegreif
Read more:  Video Teaser Anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki Terungkap

Sementara itu Staf pembuatannya yaitu Ryousuke Shibuya sebagai Sutradara, lalu Nobuyoshi Nagayama dikreditkan sebagai direktur utama, Touko Machida yang menulis dan mengawasi naskah, kemudian Masayoshi Kikuchi serta Sayaka Ueno merancang karakter dan Studio Blanc.

Sinopsis Anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki

Saikyou Onmyouji No Isekai Tenseiki
Saikyou Onmyouji No Isekai Tenseiki|©Kiichi Kosuzu, Studio Blanc

Anime ini bercerita tentang Haruyoshi seorang Onmyouji terkuat di dunia. Ia dikhianati oleh teman-temannya dan kini sedang berada diambang kematian, ia berhadap bisa hidup dengan bahagia dikehidupan selanjutnya.

Kemudian ia pun mencoba menggunakan mantra Reinkarnasi dan ternyata mantra tersebut berhasil, kini ia bereinkarnasi ke dunia lain. Ia terlahir kembali di keluarga penyihir terkemuka, tapi ia ia tidak memiliki kemampuan magis. Meski begitu ia sadar sihir dunia tersebut tidak sebanding dengan seni Onmyouji lamanya.

Menyadari akan hal itu, ia pun menyatakan tidak membutuhkan sihir dan akan memulai kehidupannya di dunia tersebut seni Onmyouji miliknya.

Read more:  Video Teaser Anime Saikyou Onmyouji no Isekai Tenseiki Terungkap

Demikianlah informasi terbaru untuk anime A Record of the Strongest Onmyoji Reincarnation to Another World. Setelah membaca artikel ini dan melihat trailer barunya, kira-kira nih bagaimana menurut kalian soal anime fantasy yang satu ini?

Related Posts

Leave Comment
Continue in browser
To install tap Add to Home Screen
Add to Home Screen
See this post in...
Dafunda.com
Chrome
Add Dafunda.com to Home Screen
Close

For an optimized experience on mobile, add Dafunda.com shortcut to your mobile device's home screen

1) Press the share button on your browser's menu bar
2) Press 'Add to Home Screen'.
Dafunda.com Maukah kamu menerima notifikasi konten terbaru dari kami?
Dismiss
Allow Notifications