Cara buka blokir BRImo lewat email sekarang ini lagi banyak dicari oleh pengguna BRI. Ya, sebagian besar yang mempunyai rekening BRI akan memilih untuk menggunakan Brimo. Ya, aplikasi ini adalah aplikasi dari Bank BRI yang akan memudahkan para penggunanya untuk melakukan berbagai transaksi.
Apalagi di era yang serba online saat ini, di mana kita dituntut untuk serba online. Rasanya setiap anak muda atau orang-orang yang punya kebutuhan serba cepat dan instan pasti akan menggunakan aplikasi BRImo sebagai penunjang aktivitas sehari-hari.
Bagi para pelanggan Bank BRI yang menggunakan aplikasi BRImo, mereka pasti sudah familiar dengan berbagai fitur canggih yang disediakan. Namun, dalam penggunaannya sendiri ada sebagian pengguna yang mengalami kendala seperti terblokir.
Tapi, kalian tenang saja, karena pada pembahasan kali ini, Dafunda Tekno akan membagikan tutorialnya untuk cara membuka blokir BRImo via email. Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini.
BACA JUGA:
- Cara Bayar Iconnet Lewat BRImo, Mudah Banget!
- Cara Daftar BRImo Jika Sudah Punya Rekening
- Cara Ganti No HP di BRImo Tanpa ke Bank
Cara Buka Blokir BRImo Lewat Email

Menurut informasi yang terdapat di situs resmi Bank BRI, BRImo adalah sebuah aplikasi keuangan digital yang mempermudah berbagai transaksi digital, seperti pembayaran QRIS dan pengisian saldo e-wallet.
Kemudian, bagaimana cara membuka blokir BRImo melalui email? Mari simak penjelasan yang kami kumpulkan dari berbagai sumber tepercaya di IDX Channel.
Ada beberapa alasan mengapa akun BRImo dapat diblokir. Salah satunya adalah kesalahan saat memasukkan username atau password saat login. Selain itu, jika terdapat percobaan login yang gagal berkali-kali, akun juga dapat diblokir karena dianggap mencurigakan oleh sistem.
Mungkin ada alasan lain yang menyebabkan penggunaan aplikasi yang melanggar kebijakan BRImo, seperti melakukan transaksi yang tidak sah atau melakukan tindakan penipuan.
Apakah Anda ingin mengetahui cara membuka blokir akun BRImo? Untungnya, prosesnya sangat sederhana dan dapat dilakukan melalui aplikasi dengan konfirmasi melalui email. Berikut ini adalah langkah-langkahnya:
Inilah langkah-langkah untuk membuka blokir BRImo melalui email:
- Buka aplikasi BRImo.
- Pada halaman Login, klik “Lupa Password”.
- Ikuti petunjuk untuk mereset password dan kirim permintaan.
- Isi data yang diminta seperti nomor kartu, user ID, email, dan kode validasi. Kemudian, kirim permintaan untuk mereset password.
- Periksa email Anda untuk mendapatkan tautan reset password.
- Klik tautan tersebut dan atur password baru.
- Isi data mToken (jika diminta) dan kirim permintaan.
- Reset password berhasil dilakukan.
- Setelah berhasil mereset password, Anda dapat membuka kembali akun BRImo dan menggunakannya seperti biasa.
Apabila akun terblokir karena alasan lain, disarankan bagi nasabah untuk menghubungi layanan pelanggan BRI melalui nomor telepon 1500 017 atau mengunjungi cabang BRI terdekat.
Demikianlah pembahasan mengenai cara buka blokir BRImo lewat email. Gimana pendapat kalian mengenai artikel ini? Jangan lupa kunjungi terus Dafunda Tekno agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar teknologi dari kami.