Sinopsis Meteor Garden menyajikan kisah drama Taiwan yang terkenal dengan aktris wanita utama yaitu Barbie Hsu, yang baru saja meninggal pada 2 Februari 2025. Kematian Barbie Hsu, telah membuat Meteor Garden kembali menjadi topik hangat di kalangan penggemar drama Asia.
Drama ini, pernah menjadi sangat populer di seluruh Asia dan menampilkan Barbie Hsu sebagai tokoh utama wanita, Shan Cai. Barbie Hsu, dalam drama Meteor Garden, sukses memenangkan hati banyak penonton.
Meteor Garden sendiri, merupakan sebuah serial TV asal Taiwan yang pertama kali tayang pada tahun 2001. Serial ini, merupakan adaptasi dari manga Jepang yang populer dan sudah terkenal luas, yaitu Hana Yori Dango.
Dengan menjadi salah satu drama Asia yang paling berpengaruh dalam sejarah, berikut adalah informasi sinopsis, daftar pemeran, dan penayangan drama Meteor Garden 2001.
Sinopsis Drama Meteor Garden yang Barbie Hsu Bintangi

Shan Cai (Barbie Hsu), adalah seorang gadis dari latar belakang biasa yang berhasil masuk ke Universitas Ying De. Tempat tersebut, adalah sebuah institusi bergengsi yang biasanya dihadiri oleh anak-anak dari keluarga kaya.
Di tempat itu, ia berjumpa dengan F4, sebuah kelompok yang sangat berpengaruh. Mereka terdiri dari Dao Ming Si (Jerry Yan), Hua Ze Lei (Vic Zhou), Xi Men (Ken Chu), dan Mei Zuo (Vanness Wu). Karena keberaniannya menentang sifat angkuh F4, terutama Dao Ming Si. Sehingga, Shan Cai menjadi sasaran perundungan.
Namun, seiring berjalannya waktu, Dao Ming Si mulai merasakan cinta kepada Shan Cai. Lalu, ia berusaha berubah untuk memenangkan hatinya. Sayangnya, hubungan mereka mengalami banyak tantangan akibat perbedaan latar belakang sosial.
Selain itu, ada juga rintangan dari campur tangan dari keluarga, serta perasaan Shan Cai yang bingung antara Dao Ming Si dan Hua Ze Lei. Ze Lei, yang memiliki sifat lebih lembut dan sering memberikan bantuan padanya.
Drama ini, mengisahkan tentang cinta segitiga, persahabatan, dan tantangan yang Shan Cai hadapi ketika berusaha mempertahankan hubungannya dengan Dao Ming Si. Dengan berbagai konflik, perkembangan karakter, dan momen-momen romantis yang tak terlupakan, Meteor Garden menjadi salah satu drama Asia yang paling terkenang di awal tahun 2000-an.
Daftar Pemain dan Penayangannya

Berikut adalah beberapa daftar pemain dalam drama Meteor Garden 2001.
- Barbie Hsu memerankan karakter San Chai
- Jerry Yan memerankan karakter Dao Ming Si
- Vic Chou memerankan karakter Hua Ze Lei
- Ken Chu memerankan karakter Xi Men
- Vanness Wu memerankan karakter Mei Zuo
- Wang Yue memerankan karakter Ibu Shancai
- Dong Zhicheng memerankan karakter Ayah Shancai
- Rainie Yang memerankan karakter Xiao You
- Winnie Qian memerankan karakter Teng Tang Jing
- Ye An Tin memerankan karakter Li Zhen
Setelah tayang di Taiwan, drama ini menjadi sangat populer di banyak negara. Termasuk Indonesia, di mana Meteor Garden, tayang di beberapa saluran seperti Indosiar, Trans TV, Trans7, RTV, dan RCTI.
Selain itu, adaptasi drama Meteor Garden masih terus dilakukan. Bahkan, versi terbaru yang berasal dari Thailand ditayangkan oleh GMMTV pada tahun 2020.
Karakter San Chai yang Barbie Hsu perankan, tidak hanya meninggalkan kesan mendalam di hati banyak orang. Tetapi juga, melambangkan ketahanan, keberanian, dan cinta yang tulus.
Demikian informasi mengenai sinopsis, daftar pemeran, dan penayangan dari drama Meteor Garden 2001. Semoga informasi ini dapat mengenang kembali perjalanan mendiang Barbie Hsu.
Baca juga: