Berita GameGame

Fable, Game RPG Open-World dengan Kebebasan Moral Pemain

Reboot Fable resmi diumumkan, menghadirkan RPG open-world fantasi dengan kebebasan moral dan cerita yang dipengaruhi pilihan pemain.

Fable adalah game open-world action RPG terbaru dari Playground Games yang akan rilis pada musim gugur 2026 untuk PlayStation 5, Xbox Series, dan PC. Game ini juga tersedia langsung melalui Xbox Game Pass, menjadikannya salah satu rilisan RPG paling gamers tunggu di tahun ini.

Berbeda dari seri sebelumnya, Fable hadir sebagai reboot penuh dengan dunia Albion yang dibangun ulang secara modern. Sebagai game RPG dunia terbuka, Fable menekankan kebebasan pemain dalam membentuk karakter dan jalan cerita.

Pemain bisa menentukan sendiri ingin menjadi pahlawan baik hati, sosok licik, atau karakter abu-abu dengan keputusan kontroversial. Setiap pilihan memiliki konsekuensi, karena reputasi pemain akan memengaruhi cara NPC bereaksi, harga barang, hingga hubungan sosial di dalam game.


Gameplay Fable

Youtube

Dari sisi gameplay, Fable menggabungkan pertarungan jarak dekat, serangan jarak jauh, dan sihir dalam sistem combat yang fleksibel. Pemain bisa berpindah gaya bertarung dengan mulus, menciptakan kombinasi serangan sesuai preferensi.

Dunia Albion penuh dengan musuh ikonik seperti Hobbes dan Balverines, serta berbagai makhluk baru dengan karakter unik dan sentuhan humor khas Inggris. Tak hanya fokus pada pertarungan, Fable juga menawarkan simulasi kehidupan yang kuat.

Pemain dapat bekerja, membeli rumah, membangun keluarga, menjalin romansa, hingga terkenal sebagai figur terkenal di sebuah desa. Dunia terasa hidup berkat ribuan NPC dengan rutinitas harian, kepribadian, dan reaksi berbeda terhadap tindakan pemain.

Secara visual dan nuansa cerita, Fable mengusung konsep “fairytale, bukan fantasy”. Artinya, kisah yang disajikan lebih personal, penuh humor gelap, dan berfokus pada kehidupan orang biasa yang bersentuhan dengan sihir.

Dengan kebebasan eksplorasi tanpa batas level yang kaku, Fable memberi ruang bagi pemain untuk menikmati cerita utama atau sekadar menjelajah dunia sesuka hati.

Bagi penggemar RPG naratif dengan pilihan bermakna, Fable menjadi salah satu game yang wajib masuk daftar tunggu.

Baca Juga: