Setiap beberapa bulan, Nintendo akan merilis game baru untuk perpustakan NES dan SNES yang terus berkembang. Pihak devdeloper telah mengumumkan bahwa akan ada lima game baru untuk Switch Online pada tanggal 18 Desember mendatang.
Lima game tersebut hanya didapatkan oleh para pemain yang telah berlanggan Nintendo Switch Online. Nantinya ada salah satu judul game terkenal seperti Donkey King Country 3: Double Trouble for the SNES Dixie Kong.
Selain itu, pemain akan memiliki akses ke seluruh trilogi platformer Rare, setelah Donkey Kong Country pertama kali ditambahkan pada Juli 2020 lalu.
Beberapa Game Baru Lainnya Yang Akan Rilis Untuk Switch Online
Selain, Donkey Kong Country, ada tiga game SNES lainnya yang akan turut hadir pada 18 Desember mendatang. Selanjutnya ada dua game dari developer Jepang, Jaleco. Pertama ada The Ignition Factor, yang merupakan sebuah game simulasi aksi pemadam kebakaran top-down. Kedua ada Tuff E Nuff, sebuah game pertarungan.
Terakhir, masih ada satu tambahan lain untuk SNES yang akan menjadi judul keempat untuk Nintendo Switch Online. Yakni Super Valies 4, game aksi yang dikembangkan oleh Telenet Japan.
Satu-satunya game NES yang termasuk dalam paket ini adalah 1992’s Nightshade. Sebuah game bertema detektif yang dikembangkan oleh Beam Software dan diterbitkan oleh Piko Interactive.
Banyak Game Yang Patut Dicoba

Meskipun dari beberapa game baru Switch Online tersebut, judul Donkey Kong Country 3 adalah judul yang paling populer. Game-game lain yang ditawarkan dari beberapa developer juga sangat menarik untuk dimainkan.
Khususnya judul-judul Jaleco yang sudah menghentikan operasinya pada tahun 2006. Berdasarkan dari Gematsu, kini katalog IP dari game Jaleco sudah dilisensikan kepada pemilik City Connection tahun ini.
Banyak para pengguna Nintendo merasa layanan Switch Online terlalu pelit. Hanya merilis beberapa game jadul dalam jumlah kecil setiap beberapa bulan. Terutama pada beberapa judul game di NES, SNES, dan platform lain yang sudah tersedia pada Virtual Consile seperti Wii dan Wii U.
Sedangkan para pengguna sangat berharap Donkey Kong Cuntry 3 dapat memberikan pengalaman bermain yang menyenangkan. Sehingga mereka dapat mengisi waktu luang dengan pengalaman bermain Ninteno Switch yang mengesankan.
Bagaimana pendapatmu mengenai hal ini? Jangan lupa komen di bawah ya dan kunjungi terus Dafunda Game untuk mendapatkan informasi menarik lainnya seputar dunia game.