Sony sudah mengkonfirmasi kehadiran Playstation 5, kabar ini tentu membuat pengguna konsol dari Jepang itu Senang sekaligus was-was.
Informasi ini Dafunda Game dapatkan langsung dari Sony, berdasarkan siklus 5 tahun dari Playstation membuat netizen berfikir Sony sudah menyiapkan produk terbaru sesegera mungkin. Mengingat pada tanggal 13 November 2017 mendatang PS4 berada di tahun ke empat.
Sony tidak akan merilis Playstation 5 dalam waktu dekat. Playstation 4 memang sudah berada di tahun keempat, Sony juga tengah menyiapkan Playstation 5 sebagai suksesor konsol pendahulunya. Namun Sony menegaskan kalau PS5 tidak akan dirilis dalam waktu dekat. Memang, melihat rentang waktu perilisan Sony antara konsol satu dengan konsol lain berada di jarak 6 sampai 7 tahun.
Pernyataan Sony sekaligus membantah rumor di antara netizen yang menyebutkan Playstation 5 akan di rilis dalam waktu dekat. Seperti yang Dafunda Games lansir dari Golem.de, Sony akhirnya membahas persoalan Playstation 5.
Lalu Kapan Playstation 5 Dirilis? Pertanyaan utamanya tentu kapan Sony akan merilis Playstation 5, perusahaan game asal jepang itu belum mau membeberkan hal tersebut. Akan tetapi jika kita lihat bagaimana siklus pergantian konsol baru, mungkin saja generasi baru Konsol game dari mereka hadir pada tahun 2019 atau 2020.
Namun untuk saat ini Sony fokus dengan Playstation /Pro dengan menyediakan game ekslusif.