Lewat situs resminya, adaptasi Anime 100-man no Inochi no Ue ni Ore wa Tatteiru season 2 telah memperlihatkan Trailer baru mereka. Selain itu Studio juga telah mengungkap kapan Anime ini akan tayang.
I’m Standing on a Million Lives merupakan Manga Isekai karya dari Naoki Yamakawa dan ilustrasi oleh Akinari Nao. Selain itu komik ini sudah terbit melalui majalah Bessatsu Shōnen Magazine sejak Juni 2016.
Sementara itu untuk adaptasi Anime season pertamanya dikerjakan oleh Studio Maho Film dan sudah tayang sejak Oktober 2020 sampai Desember 2020.
Berikut Detail Informasi Anime 100-man no Inochi no Ue ni Ore wa Tatteiru Season 2
Menurut kabar yang sudah beredar, katanya Anime Fantasy ini akan tayang perdana pada 2 Juli 2021. Selain itu yang akan menyanyikan lagu openingnya adalah Vtuber Kaede Higuchi dengan judul Baddest. Sementara itu untuk lagu endingnya oleh Kanako Takatsuki dengan judul Subversive.
Menurut informasi dari ANN, Seiyuu yang akan kembali hadir di Anime 100-man no Inochi adalah:
- Yuuto Uemura sebagai Yotsuya Yuusuke
- Risa Kubota sebagai Shindou Iu
- Azumi Waki sebagai Hakozaki Kusue
- Makoto Koichi sebagai Yuka Tokitake
- Chiwa Saito sebagai Kahabell
Seperti yang sudah terungkap sebelumnya, staf yang terlibat dalam proyek pembuatan serial ini yaitu, Kumiko Habara sebagai Sutradara, lalu Takao Yoshioka menyusun skrip, kemudian Eri Kojima serta Toshihide Masudate yang mendesain karakter dan Studio Maho Film.
Sinopsis Anime I’m Standing on a Million Lives
Yotsuya Yuusuke bersama dengan teman sekelasnya yaitu Shindou Iu dan Hakozaki Kusue pindah ke dunia aneh, dimana banyak makhluk mitologikal. Tidak lama kemudian, muncul sebuah mahluk yang mengaku sebagai Game Master.
Game Master tersebut memberikan tugas dengan waktu terbatas. Nah supaya tugas mereka berjalan dengan lancar, sang Game Master pun memberikan Class penyihir dan pendekar kepada Shindou dan Hakozaki.
Namun Yotsuya mendapatkan Class sebagai petani. Nah bisakah ketiga siswa tersebut menyelesaikan tugas yang diberikan dan kembali ke dunia asal mereka dengan selamat?
Demikianlah detail informasi dari Anime 100-man no Inochi Season 2. Nah setelah melihat cuplikan trailer barunya, kira-kira nih bagaimana sih ekspektasi kalian mengenai serial Isekai yang satu ini?