Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
TeknoGadget

Spesifikasi & Harga iPhone 15 Pro Max

Ungkap spesifikasi iPhone 15 Pro Max yang membuatnya begitu istimewa. Performa ngebut, RAM besar, kamera canggih, dan desain premium!

Spesifikasi iPhone 15 Pro Max memang istimewa. Tak hanya mengandalkan chip A17 Pro, RAM iPhone 15 Pro Max berkapasitas besar hadir untuk memastikan pengalaman pengguna yang mulus. Dengan RAM yang besar, kamu bisa menjalankan banyak aplikasi sekaligus, bermain game berat, dan melakukan aktivitas multitasking lainnya tanpa khawatir ponsel melambat.

Layar LTPO OLED-nya menawarkan kecerahan yang mengesankan, mencapai 2000 nit, sehingga memberikan pengalaman visual yang luar biasa bahkan di bawah sinar matahari langsung. Ponsel ini juga didukung oleh chip Apple A17 Pro yang sangat bertenaga dan efisien, performa ponsel ini tidak diragukan lagi.

Selain itu, konfigurasi tiga kamera belakangnya memungkinkan pengguna untuk mengambil foto berkualitas tinggi dengan berbagai mode pengambilan gambar. Tak ketinggalan, hadirnya port USB C 3.0 dengan dukungan display out menambah fleksibilitas konektivitas, menjadikan iPhone 15 Pro Max sebagai pilihan ideal untuk para penggemar teknologi.

Jika kamu tertarik untuk membelinya, wajib untuk menyimak spesifikasi iPhone 15 Pro Max di bawah ini!

Spesifikasi iPhone 15 Pro Max

Spesifikasi iPhone 15 Pro Max
Image: Apple

UMUM

Tahun Rilis2023
Jaringan2G, 3G, 4G, 5G
SIM CardSingle SIM
eSIMYa

BODY

Dimensi159.9 x 76.7 x 8.3 mm
Berat221 gram
KetahananIP68
Fitur Lainnya– Tahan debu seluruh sisi dan tahan air hingga kedalaman 6 m selama 30 menit
– Material: kaca buatan Corning (bagian depan dan belakang), titanium (frame)
– Action button yang fungsinya bisa dikustomisasi

LAYAR UTAMA

JenisLTPO Super Retina XDR OLED
Ukuran6.7 inci
Refresh Rate120 Hz
Resolusi1290 x 2796 piksel
Rasio19.5:9
Kerapatan460 ppi
ProteksiCeramic Shield Glass
Fitur Lainnya– HDR10, Dolby Vision
– Tingkat kecerahan: 1000 nit (HBM), 2000 nit (puncak)
– Rasio layar ke bodi 89.8%

HARDWARE

ChipsetApple A17 Pro
CPUHexa-core (2×3.78 GHz Performance core + 4×2.02 GHz Efficiency core)
GPUApple GPU (6-core graphics)

MEMORI

RAM8 GB
Memori Internal256 GB, 512 GB, 1 TB
Memori EksternalTidak Ada

KAMERA UTAMA

Jumlah Kamera3
Konfigurasi48 MP • wide • f/1.812 MP • ultrawide • f/2.212 MP • telephoto • f/2.8
FiturWide: dual pixel PDAF, sensor-shift OIS; Ultrawide: FoV 120˚; Tele: PDAF, 3D sensor‑shift OIS, perbesaran optis 5x; Umum: Dual-LED dual-tone flash, HDR (photo/panorama), TOF 3D LiDAR; Video: Hingga 4K@24/25/30/60fps, ProRes, Cinematic mode (4K@24/30fps), gyro-EIS

KAMERA DEPAN

Jumlah Kamera1
Konfigurasi12 MP • wide • f/1.9
FiturPDAF, SL 3D, HDR, Video: Hingga 4K@24/25/30/60fps, Cinematic mode (4K@30fps), gyro-EIS

KONEKTIVITAS

WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6e, dual-band, hotspot
Bluetooth5.3, A2DP, LE
InfraredTidak Ada
NFCAda
GPSGPS (L1+L5), GLONASS, GALILEO, BDS, QZSS, NavIC
USBTipe-C 3.0, DisplayPort

BATERAI

JenisLi-Ion
Kapasitas4441 mAh
FiturPengisian cepat 20W PD 2.0 (klaim 50% dalam 30 menit). pengisian nirkabel MagSafe 15W, pengisian nirkabel Qi 7.5W

FITUR

OS (Saat Rilis)iOS 17
SensorFace ID, akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas, barometer
Jack 3.5mmTidak Ada
WarnaBlack Titanium, White Titanium, Blue Titanium, Natural Titanium
Fitur Lainnya– Speaker stereo
– Dukungan Ultra Wideband 2 (UWB)
– Dukungan pengiriman pesan darurat SOS via satelit

Lalu berapa RAM dan harga iPhone 15 Pro Max?

Harga iPhone 15 Pro Max dan RAM-nya

iphone 15 pro max ram berapa
Image: Apple

iPhone 15 Pro Max hadir dengan beberapa pilihan kapasitas yang menarik, masing-masing menawarkan spesifikasi dan harga yang berbeda. Untuk varian dengan RAM 8GB dan penyimpanan 256GB, harganya sekitar Rp 22.249.000.

Jika kamu membutuhkan ruang penyimpanan lebih besar, iPhone 15 Pro Max juga tersedia dengan harga Rp 28.249.000 untuk 512GB. Bagi pengguna yang menginginkan kapasitas maksimal, model 1TB dapat kamu beli dengan harga Rp 32.249.000.

Dengan berbagai pilihan ini, konsumen dapat menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan dan anggaran mereka, menjadikan iPhone 15 Pro Max sebagai salah satu smartphone premium yang menjadi incaran banyak orang.

Related Posts

1 of 179