Dafunda Gokil – Apakah kalian takut dengan mahluk gaib seperti hantu? Jika tidak, apakah kalian pernah pergi ke suatu tempat yang terkenal akan berhantunya? Berbicara mengenai hal itu, jika kalian belum pernah pergi ke tempat – tempat yang terkenal akan mengerikannya. Kalian belumlah disebut pemberani, karena tempat – tempat berikut ini terkenal akan berhantu dan kisah – kisah masa lalu yang sangat mengerikan.
Terlebih lagi, tempat – tempat ini berada tepat di Indonesia sendiri. Banyak sekali kisah – kisah mitos tentang awal keberadaan tempat yang sangat mengerikan ini. Apakah kalian seorang pemberani dan penasaran dengan mahluk – mahluk gaib seperti hantu? Nah berikut ini 5 Tempat paling Berhantu dan Mengerikan di Indonesia! Cek di bawah ini.
Contents Navigation
Berani Kesana? Inilah 5 Tempat paling Angker dan Mengerikan di Indonesia!
1. Bedugul Taman Hotel – Bali
Kalian pasti pernah ataupun mendengar tentang kepopuler kota Bali. Tetapi, apakah kalian tahu, di pulau tersebut juga ada menyimpan sebuah tempat misteri dan terkenal berhantu loh. Tempat tersebut bernama Danau Bedugul dan banyaknya kabut yang menyelimuti danau ini seakan memberi tanda bahwa ada makhluk halus yang menunggui danau tersebut.
Ada yang mengatakan bahwa hotel ini dulunya dibangun oleh Tommy Suharto, ada pula yang mengatakan bahwa tempat ini dulunya tempat yang dikutuk. Jika kamu orang yang pemberani, dikatakan bahwa kamu bisa melihat satu atau dua penampakan dari arwah yang bergentayangan di hotel tersebut. Sebagai catatan, hotel ini tidak pernah dibuka untuk umum, jadi dipastikan tidak ada orang yang menginap di dalam hotel.
2. Stasiun Manggarai – Jakarta
Apakah kalian pernah naik kereta di stasiun terbesar di Indonesia, Manggarai? Bahkan, stasiun ini pernah dibuat sebuah film yang sangat mengerikan yang rilis pada tahun 2008. Stasiun ini terkenal akan angkernya, yang membuat banyak kecelakaan di daerah sekitar dan jalur kereta tersendiri.
Dari banyaknya kecelakaan kereta yang terjadi, salah satunya yang terparah adalah kecelakaan kereta yang terjadi pada 019 Oktober 1987. Dimana 2 kereta saling bertabrakan dan hasil kecelakaan tersebut menelan korban lebih dari 100 jiwa. Sejak kecelakaan itulah banyak kejadian menyeramkan di stasiun tersebut.
Salah satunya adalah seorang mahasiswa yang mengaku naik kereta malam. Ia mengaku bahwa dirinya merasa sangat lelah setelah sampai ke stasiun tujuannya. Petugas stasiun mengatakan bahwa tidak ada kereta yang bertugas malam itu. Dan mahasiswa itu dikatakan berjalan sendirian di sepanjang rel kereta api.
3. Lawan Sewu – Semarang
Bagi kalian yang ingin berpergian ke kota Semarang, kalian tentu harus tahu tempat ini. Lawang Sewu adalah sebuah tempat paling berhantu terkenal yang bisa kalian jumpai bila pergi ke daerah Semarang, Jawa Tengah. Lawang Sewu juga sudah berkali-kali sebagai tempat uji nyali bagi orang-orang yang mengaku pemberani.
Didirikan pada masa penjajahan Belanda, gedung bersejarah ini menjadi gedung berseni tinggi dengan arsitekturnya yang unik. Lawang Sewu dulu digunakan sebagai tempat untuk mengurung para tahanan. Disana, banyak narapidana yang disiksa dan dipenggal kepalanya. Salah satu hantu penghuni Lawang Sewu adalah hantu wanita yang bunuh diri demi lolos dari siksaan sadis yang dilakukan.
4. Tugu Kompleks – Malang
Yang keempat adalah Tugu Kompleks yang berada di kota Malang ini menjadi tempat paling berhantu bagi warga kota Malang. Tidak ada orang yang berani berkeliling ke tempat angker ini. Jangankan sendiri, beramai-ramai pun kita masih bisa merasakan keangkerannya. Berlokasi di tengah kota, Tugu Kompleks merupakan tugu bersejarah yang sudah berdiri sejak era perang dunia kedua.
Tugu ini dijadikan markas dari pasukan Jepang. Di tempat ini dibuat stasiun kereta bawah tanah. Cerita horror yang menyebar mengatakan dulu ada 2 pelajar yang mencoba menjelajahi terowongan. Namun salah satu pelajar tersebut berteriak histeris keluar dari terowongan. Pelajar satunya baru ditemukan 2 hari berikutnya dalam keadaan mengerikan.
5. Pelabuhan Putri – Sukabumi
Kalian pasti pernah mendengar cerita legenda Ratu Pantai Selatan? Ratu Pantai Selatan konon adalah ratu yang menjadi penguasa daerah pantai selatan. Ratu yang katanya memiliki kecantikan luar biasa ini memimpin kerajaan gaib yang ada di pantai selatan. Itulah sekilas legenda yang ada di Pelabuhan Ratu, Sukabumi.
Keindahan Pelabuhan Ratu sudah bukan hal yang asing lagi bagi banyak orang. Karena keindahan itulah yang membuat tempat ini menjadi salah satu tempat tujuan wisata. Tapi ada satu larangan yang tidak boleh dilakukan di tempat ini yakni jangan pernah memakai pakaian hijau. Sudah banyak orang yang menjadi katanya menjadi korban karena memakai pakaian berwarna hijau. Warna hijau diidentik dengan warna dari sang Ratu Pantai Selatan yang bernama Nyi Roro Kidul.
Nah itulah 5 tempat yang terkenal berhantu dan sangat mengerikan di Indonesia. Apakah kalian semua pernah merasakan perasaan yang aneh saat mengunjugi tempat tersebut? Jika kalian berencana pergi kesana, mending kalian harus tahu dulu tentang masa lalu ataupun kisah kelam tempat tersebut terlebih dahulu.