Call of Duty: Mobile merupakan salah satu game yang sangat cukup populer saat ini. Game andalan Activision di perangkat mobile ini menjadi saingan dari PUBG Mobile dan Free Fire. Memang sih, battle royale yang dihadirkan dalam game ini tampak lebih mirip dengan medan perang aslinya. Selain itu, COD Mobile juga memiliki mode multiplayer buat yang ingin perang antar tim.
Nah, kabar baru mengatakan bahwa CODM akan menghadirkan mode baru. Apakah kamu penasaran? Yuk simak di bawah ini ulasan lengkapnya.
Mode 2v2
Call of Duty: Mobile sudah memasuki musim kelimanya pada April ini. Dalam update mingguan 30 Maret lalu, Activision mengumumkan bahwa fitur baru yang akan hadir dalam game. Sebagian besar konten barunya adalah kembali ke seri, termasuk pengembalian Call of Duty: Black Ops 2 map Meltdown. Selain itu, ada juga penambahan mode permainan yang disebut 2v2 Showdown yang digambarkan mirip dengan Modern Warfare’s Gunfight.
Dari deskripsi yang dibagikan lewat Blog Activision tertulis bahwa mode 2v2 ini “brawl to the death”. Jadi, duo tersebut harus memenangkan lima putaran dengan menghilangkan semua tim lain atau mengibarkan overtime flag. Untuk tantangannya sendiri, pemain tidak akan memiliki regenerasi health di tiap putaran.
Fitur Update-an COD Baru
Selain mode dan sejumlah reward musiman, posting blog juga merinci hal-hal baru yang datang ke Modern Warfare dan Warzone. Ada juga pembaruan tentang sejumlah fitur pemain baru yang sekarang tersedia untuk eSports Call of Duty League.
Meski update untuk beberapa game ini cukup menarik, tapi banyak dari penggemar yang berfokus pada proyek lainnya. Activision saat ini sedang mengerjakan COD Modern Warfare 2 Remastered dan akan eksklusif di PlaySation 4. Ada juga fitur Steel Legion yang bakal hadir di Mobile dan tampaknya cukup menarik perhatian para gamer.
Bagaimana menurutmu tentang kabar terbaru dari COD Mobile ini? Apakah kamu tertarik untuk memainkan mode Shodown 2v2? Jangan lupa komen di bawah ya.