Sebelumnya, kita telah membahas cara membuat Crafting Table di Minecraft. Kali ini kita kami akan membagikan kepada kamu tentang mediator kerajinan lainnya di game ini, yaitu Brewing Stand. Brewing Stand sendiri merupakan tempat penyulingan di mana kamu bisa membuat ramuan atau potions. Nah, Dafunda Game kali ini akan memberikan kamu tutorial cara membuat Brewing Stand di Minecraft.
Tanpa perlu berlama-lama lagi, ayo cek apa saja bahan yang diperlukan dan bagaimana cara membuatnya.
Download Minecraft Java Edition For PC
Brewing Stand Minecraft
Bahan yang Diperlukan
Jika kamu ingin membuat item satu ini, kamu harus memiliki bahan-bahan di bawah ini terlebih dulu:
- Blaze Rod (1)
- Cobblestone (3)
Cara Membuat Brewing Stand di Minecraft
Waktu yang dibutuhkan: 3 menit
Jika kamu sudah memiliki bahan-bahan yang diperlukan, kamu bisa mengikuti instruksi di bawah ini. Inilah cara membuat Brewing Stand di Minecraft.
- Buka Crafting Table
Kamu harus membuka Crafting Table terlebih dulu, lalu akan muncul kotak 3×3 di layar.
- Masukkan Bahan
Setelah itu, kamu harus memasukkan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Brewing Stand. Seperti yang kamu lihat di atas, kamu memerlukan 1 buah Blaze Rod dan 3 Cobblestone. Kamu juga harus menaruhnya di tempat yang sesuai dengan resep.
Masukkan Blaze Rod di kotak tengah pada baris kedua. Lalu, isi baris ketiga dengan 3 Cobblestone. Ini merupakan resep yang tepat, namun di sebagian versi juga bisa mulai memasukkan Blaze Rod di baris pertama. Itu tergantung dengan seleramu. - Selesai
Setelah memasukkan semua bahan, kamu akan melihat sebuah Brewing Stand muncul di kotak kanan dari Crafting Table. Kini kamu bisa menyimpannya di inventory dan menggunakannya nanti.
Nah, itulah cara membuat Brewing Stand di Minecraft. Seperti yang kami ungkap di atas, item ini berguna sebagai mediator untuk membuat potions, jadi kami akan memberikan resep ramuan-ramuan nanti.
Pastikan kamu pantau terus Dafunda Game untuk mendapatkan berita atau tutorial baru lainnya. Kamu juga bisa komen di bawah jika ingin menanyakan sesuatu.