Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGamePC

“Larva” Juarai Tournament Starcraft ZOTAC Cup, Dengan Bermain Menggunakan Kaki!

Siapa yang tidak pernah bermain game Starcraft? game sains fiksi yang bertemakan tentang pertarungan militer dari beberapa fraksi yang ada disebuah planet asing. Pertama kali dirilis 31 Maret 1998 oleh Blizzard Entertainment, game ini masih terus berkembang walau tidak sebesar dulu. Bahkan sampai sekarang beberapa turnamen Starcraft-pun masih diadakan, terutama di Korea Selatan yang memiliki basis pemain Starcraft terbanyak saat ini.

Tournament yang paling rutin diadakan adalah ZOTAC Cup Masters, belum lama ini tournament tersebut dilaksanakan, dan menghadirkan 4 pemain Starcraft terbaik diseluruh dunia. Salah satu dari mereka merupakan Lim “Larva” Hong Gyu seorang pemain asal Korea Selatan yang menggunakan fraksi Zerg andalannya dalam setiap pertandingan berlangsung.

Hal unik yang dia lakukan dalam tournament ini membuat dirinya terancam di ban dari Zotac. karena dianggap sangatlah tidak profesional dan tidak menjunjung tinggi sportifitas sebagai seorang pemain. Hal unik yang belum dilakukan oleh para pemain lain saat tournament adalah bermain menggunakan kaki seperti yang dilakukan oleh Larva. bagaimanakah aksinya? Berikut cuplikan dari salah satu aksi kontroversialnya dipanggung final ZOTAC CUP Masters: Showmatch.

Ditengah kontroversi yang berlalu didekatnya, Larva memanglah seorang pemain yang sangat hebat. Ia sempat menjadi seorang pemain dari SK Telecom T1 yang merupakan sebuah tim yang hanya merekrut pemain-pemain terbaik di Korea Selatan. Sehingga kemampuannya memang sudah tidak perlu dipertanyakan lagi, bahkan ia bisa dibilang menang mudah dalam turnamen ZOTAC CUP Masters: Showmatch ini apalagi dengan menggunakan kaki itu sangat tidak wajar dan sangat susah untuk dilakukan dan lawannya saat tournament adalah pro player Zotac lainnya.

Jadi apakah kemungkinan Larva akan di ban dari Zotac? walaupun banyak haters yang mengecam ban dari Zotac, banyak juga para penggemar yang mendukung aksinya itu dan bahkan ada yang bilang “Ketika pengen ngehina tapi bukan dengan kata kata wkwk” jadi semoga Larva tidak di ban dari Zotac, karena aksinya ini sangat lah jarang ditemukan.

Penulis Dafunda Comunity

Related Posts