Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GamePCPC & Console

Spesifikasi PC Guilty Gear Strive, Game Fighting Terindah Era Ini

Kali ini Dafunda Game akan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC Guilty Gear Strive yang merupakan game terbaru dari System Arc Works.

Pada kesempatan kali ini, Dafunda Game akan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC Guilty Gear Strive yang merupakan game terbaru dari System Arc Works. Setelah sukses dengan Dragon Ball Fighter Z yang punya visual memanjakan. Kali ini Guilty Gear Strive hadir dengan formula yang sama dan menyajikan banyak perubahan yang mencolok.

System Arc Works memang cukup berpengalaman dalam membuat game bertemakan fighting. Nama-nama seperti Dragon Ball Fighter Z dan BlazeBlue cukup populer pada beberapa platform terkenal saat ini.

Proses panjang dan penundaan yang sempat terjadi pada game Guilty Gear Strive sepertinya cukup berbuah manis. Banyak gamer merasakan nostalgia dalam menikmati game Fighting kompleks yang mudah untuk pemain pelajari.

Hadir Dengan Visual Memukau dan Musik Yang Penuh Ardenalin

Guilty Gear Strive memiliki banyak jajaran musik bergenre “Rock”. Berbeda dari game sebelumnya yaitu Dragon Ball Fighter Z, game ini memiliki nuansa musik yang lebih berapi dan memicu adrenalin bagi yang memainkannya. 

Uniknya semua musik yang mereka hadirkan tidak hanya suara, melainkan lengkap dengan suara Vokal penyanyi yang berlogat khas Inggris dan Jepang. Sementara itu, setiap kata-kata yang mereka lontarkan tetap mudah untuk dipahami.

Musik yang seru ini semakin memesona dengan perpaduan Visual yang menakjubkan. Nampaknya, System Arc selaku pengembang tidak main-main soal urusan Visual. Pasalnya game ini hadir dengan Design karakter yang detail serta animasi yang cukup halus.

Guilty Gear Strive berhasil memberikan pengalaman bertarung yang apik. Hal ini dapat langsung mereka buktikan dengan berbagai partikel ala Anime yang menutupi layar. Setiap pukulan yang kalian lontarkan pun akan terasa Powerful.

Pencahayaan, Particle, dan Bayangan yang mereka berikan cukup memanjakan. Rupanya visual Cell-Shading ini telah berhasil mereka kembangkan menggunakan teknologi Unreal Engine 4.

Spesifikasi PC Guilty Gear Strive

Spesifikasi Pc Guilty Gear Strive
Spesifikasi Pc Guilty Gear Strive | Arc System Works

Mengingat game ini juga akan rilis untuk platform PC, bagi kalian yang menggunakan PC untuk bermain tentunya harus menyiapkan perlengkapan kalian. Berikut Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkan Guilty Gear Strive:

Spesifikasi Minimum

  • OS: Windows 8/10 (64-bit OS required)
  • Processor: AMD FX-4350, 4.2 GHz / Intel Core i5-3450, 3.10 GHz
  • Memory: 4 GB RAM
  • Graphics: Radeon HD 6870, 1 GB / GeForce GTX 650 Ti, 1 GB
  • DirectX: Version 11
  • Network: Broadband Internet connection
  • Storage: 20 GB available space

Spesifikasi Rekomendasi

  • OS: Windows 8/10 (64-bit OS required)
  • Processor: Intel Core i7-3770, 3.40 GHz
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: GeForce GTX 660
  • DirectX: Version 11
  • Network: Broadband Internet connection
  • Storage: 20 GB available space

Game Guilty Gear Strive sudah rilis dan dapat kalian akses lewat platform PC, PS4, dan PS5. Untuk PC User, game ini bisa kalian beli melalui platfrom Digital Steam Store.


Itu saja informasi dari kami mengenai Spesifikasi PC Guilty Gear Strive dan sedikit detail mengenai game tersebut. Nantikan terus informasi dan konten menarik lainnya dari kami hanya di Dafunda Game ya!

Content Writer Dafunda Media. Cita-cita Jadi Pro Player Mobile Legends, Tapi udah Pensi duluan.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.