Nacon dan Rogue Factor telah mengumumkan Spesifikasi PC yang pemain butuhkan untuk memainkan game HELL is US. Melalui State of Play – Februari 2025 mereka juga mengumumkan tanggal rilis gamenya yaitu pada 4 September 2025 mendatang.
HELL is US menceritakan perjalanan Rémi dalam mencari orang tuanya di Hadea, sebuah wilayah yang mengelami konflik perang saudara. Salah satu daya tarik utama dari permainan ini adalah konsep dan visualnya yang unik.
Game ini membawa pemain ke dalam dunia yang penuh misteri dan juga penuh tantangan. Selain itu, cerita yang terungkap perlahan-lahan membuat kita terus penasaran mengenai kebenaran di balik situasi yang terjadi.
Kehadiran makhluk bukan manusia yang mengancam keselamatan juga menambah elemen ketegangan, menjadikannya pilihan menarik bagi para penggemar tema sci-fi yang menyukai petualangan dan eksplorasi dalam latar yang gelap dan kompleks.
Spesifikasi PC HELL is US

Bagi kalian yang penasaran dan juga tertarik untuk memainkan game ini, Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkannya. Berikut spesifikasi lengkap untuk memainkan game HELL is US:
Spesifikasi Minimum
- OS: Windows 10 64-bit
- Processor: Intel Core i7-9700 / AMD Ryzen 5 5500
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX 3060 / AMD RX 6700 XT or equivalent, with minimum 10gb ram
- DirectX: Version 12
- Storage: 25 GB available space
- Sound Card: Windows Compatible Audio Device
Spesifikasi Rekomendasi
- OS: Windows 10 64-bit
- Processor: Intel Core i7-9700 / AMD Ryzen 5 5500
- Memory: 32 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX 3080 / AMD RX 6700 XT or equivalent, with minimum 12gb ram
- DirectX: Version 12
- Storage: 25 GB available space
- Sound Card: Windows Compatible Audio Device
Game HELL is US akan resmi rilis pada 4 September 2025, dan pemain bisa menikmati pengalaman tersebut di berbagai platform, termasuk PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, dan PC melalui Steam.
Dengan grafis yang memukau dan gameplay yang inovatif, penggemar game di seluruh dunia sudah tidak sabar untuk menjelajahi dunia yang menantang dan penuh misteri ini.
Kehadiran game ini di berbagai konsol juga menunjukkan komitmen pengembang untuk menjangkau lebih banyak pemain, menawarkan pengalaman seru bagi penggemar genre aksi dan petualangan.
Itulah tadi rangkuman untuk Spesifikasi PC HELL is US dan juga sedikit informasi mengenai kehadiran game tersebut. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!