Movie

Jadwal Tayang Dora and the Lost City of Gold di Bioskop Indonesia

Dora and the Lost City of Gold adalah film petualangan Amerika mendatang yang disutradarai oleh James Bobin. Film ini adalah adaptasi live-action dan kelanjutan dari serial televisi Nickelodeon Dora the Explorer.

Setelah menghabiskan sebagian besar hidupnya menjelajahi hutan bersama orang tuanya, tidak ada yang bisa mempersiapkan Dora (Isabela Moner) untuk petualangannya yang paling berbahaya, yaitu sekolah SMA.

Sebagai seorang penjelajah, Dora dengan cepat menemukan dirinya bersama Boots (sahabatnya, seekor monyet), Diego (Jeffrey Wahlberg), seorang penghuni hutan misterius (Eugenio Derbez), dan sekelompok remaja lainnya dalam petualangan untuk menyelamatkannya orang tua Dora (Eva Longoria dan Michael Peña) sekaligus memecahkan misteri mustahil di balik kota emas yang hilang.

Dora and the Lost City of Gold Mulai Tayang pada 9 Agustus 2019

https://www.instagram.com/p/B0c4b7jhmFk/?utm_source=ig_web_copy_link

Menurut informasi yang Dafunda dapatkan dari jaringan bioskop Cinema21, Dora and the Lost Citu of Gold dijadwalkan tayang perdana pada 9 Agustus mendatang.

Nah bagaimana pendapat kalian tentang hal ini? Apakah kalian akan menonton Dora di Bioskop? Jangan lupa komen ya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks