Godzilla 2 akhirnya mendapatkan judul resmi, Legendary Pictures mengumumkan bahwa sekuel dari film monster Gareth Edwards Godzilla 2014 mendatang diberi nama Godzilla: King of Monsters.
Sementara itu, Universal mengubah judul untuk film Pacific Rim. Semula berjudul Pacific Rim: Maelstorm, kelanjutan film Pacific Rim 2013 Guillermo del Toro sekarang dinamakan Pacific Rim: Uprising.
Godzilla: King of Monsters disutradarai oleh Michael Doherty (Krampus). Film ini dijadwalkan untuk 22 Maret 2019. Film ini dikabarkan akan melakukan crossover dengan King Kong yang akan kembali ke layar lebar pada 10 Maret 2017. Godzilla vs. Kong hingga saat ini direncanakan untuk 2020.
Sementara itu, Pacific Rim: Uprising yang diarahkan oleh Steven S. DeKnight terjadwal pada 23 Februari 2018 di bioskop AS. Film ini dibintangi oleh John Boyega dan Scott Eastwood.
Sumber: Aceshowbiz