Film InternationalMovieSinopsis Film

Sinopsis Film Five Nights at Freddy’s: Misteri di Balik Freddy Fazbear’s

Sinopsis film Five Nights at Freddy’s: mengulas misteri di balik pizza Freddy Fazbear's. Penasaran akan alur ceritanya? Cek disini.

Five Nights at Freddy’s adalah sebuah film horor Amerika yang diadaptasi dari seri video game dengan nama yang sama. Produksi film ini dilakukan oleh Blumhouse Productions, sebuah studio produksi yang memiliki reputasi dalam menghasilkan film-film horor populer di Hollywood. Berikut merupakan sinopsis dari film Five Nights at Freddy’s, misteri di balik Freddy Fazbear’s.

Film Five Nights at Freddy’s menampilkan deretan aktor dan aktris yang telah dikenal luas melalui berbagai karya mereka. Di antara pemain tersebut adalah Josh Hutcherson, Elizabeth Lail, Piper Rubio, Kat Conner Sterling, Mary Stuart Masterson, serta Matthew Lillard.

Berikut Sinopsis Film Freddy Fazbear’s

Film ini menceritakan tentang perjalanan Mike Schmidt yang berusaha mencari pekerjaan baru setelah mengalami masa pengangguran yang panjang. Dengan tanggung jawab untuk menghidupi adiknya, Abby.

Sinopsis-film-freddy-fazbears
Sinopsis-film-freddy-fazbears | Blumhouse Productions

Mike merasa perlu untuk segera mendapatkan pekerjaan. Kesempatan itu muncul ketika ia berhasil mendapatkan tawaran pekerjaan sebagai petugas keamanan di Freddy Fazbear’s Pizza. Setelah mengirimkan lamarannya.

Selama wawancara kerja, Mike diberitahu bahwa tempat tersebut sebelumnya adalah restoran dan area bermain yang populer di kalangan anak-anak. Bangunan yang dikenal dengan nama Freddy’s telah ditutup beberapa tahun yang lalu.

Pemilik bangunan tersebut memilih untuk tidak meruntuhkan atau menjualnya, dengan alasan belum merasa siap untuk melakukannya. Mike kemudian diberi tugas untuk menjaga bangunan tersebut selama malam hari.

Tugasnya meliputi tetap terjaga sepanjang malam di Freddy’s dan memantau melalui layar monitor yang tersedia. Dikarenakan terbatasnya opsi, ia memutuskan untuk menerima pekerjaan yang ditawarkan.

Dalam prosesnya, terdapat kebutuhan untuk menginap di tempat kerja, sehingga Mike memutuskan untuk membawa Abby bersamanya karena ketidak mungkinan untuk meninggalkannya sendirian di rumah.

Pada malam pertama, semua aktivitas berjalan sesuai dengan rencana dan instruksi yang telah disediakan oleh pihak perekrutan. Mike, yang baru saja mulai bekerja sebagai satpam, dikunjungi oleh seorang polisi bernama Vanessa. Kedatangannya ke tempat Freddy’s dilatarbelakangi oleh informasi bahwa lokasi tersebut kini diawasi oleh seorang penjaga keamanan baru.

Vanessa mengunjungi Mike dengan tujuan untuk mengungkapkan informasi penting yang sebelumnya tidak diketahui oleh Mike. Ia menginformasikan bahwa empat maskot animatronik di Freddy’s ditempati oleh entitas supranatural yang berbahaya.


Demikianlah sinopsis film Five Nights at Freddy’s. Setelah mengetahui alur ceritanya, apakah kamu tertarik untuk menonton film ini? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks