Berita FilmMovie

Zack Snyder Ingin Membuat Film Dragon Ball Z

Beberapa waktu lalu, sutradara Zack Snyder mengatakan kalau ia mau-mau saja untuk membuat adaptasi film atau anime Dragon Ball Z.

Ternyata sutradara top, Zack Snyder (Army of the Dead), ingin atau mau-mau saja untuk membuat adaptasi film Dragon Ball Z.

Bagaikan air dan minyak, rasanya kita gak akan pernah meletakkan Zack Snyder dengan Dragon Ball Z. Yang satu adalah sosok sutradara yang selalu memiliki ide jenius dan revolusioner serta suka membuat film yang bertemakan kelam (dark).

Sedangkan yang satu lagi, adalah manga / anime mitologi bola naga yang sangat fun dan seru banget. Tapi bagaimana kalau gue katakan, keduanya memang bisa menyatu? Ya hal inilah yang beberapa waktu lalu terdengar atau terlihat oleh kita.

Mau-Mau Saja Untuk Adaptasi DBZ

Zack Snyder Dragon Ball Z
Dragonball Z | © Toei Animation

Jadi melansir ComicBook, Snyder baru-baru ini memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan. Sutradara 55 tahun ini mengatakan kalau ia sangat open alias, gak keberatan sama sekali kalau ia harus mengadaptasi Dragon Ball Z ke dalam film live-action.

Lagipula menurutnya, ia juga sama seperti sebagian besar kita, suka nonton anime juga. Wah Wibu juga kau om Zack he..he. Oh ya, menurutnya juga, kalaupun ia hanya disuruh untuk me-remake anime, ia juga mau-mau saja.

Yang penting, proyek adaptasi live-action atau remake anime-nya memang masuk akal untuk dilakukan. Jadi bukan sekedar main adaptasi dengan naskah yang seadanya atau ngaco-ngaco. Dan yap, pemikiran yang sangat bijak sekali dari sutradara sekaligus produser rana sinematik superhero DC a.k.a DCEU ini.

Sebaiknya Adaptasi Dragon Ball GT Saja

https://www.youtube.com/watch?v=lLpW4M47Rdc

Zack Snyder membuat film Dragon Ball Z? Gas lah! Toh kita semua tentunya juga penasaran banget bukan bagaimana kalau universe DBZ ditampilkan ala dunia Snyder yang super kelam itu?

Tapi kalau menurut gue, kalau Zack Snyder memang ingin membuat film anime, sebaiknya jangan Dragon Ball Z deh. Lebih baik, anime yang memiliki tone atau kisah yang kelam juga seperti ciri khas-nya.

Kalu gue justru pengen lihat dia mengadaptasi Death Note. Coba deh bayangin kisah Light Yagami dengan buku kematiannya itu ditampilkan dengan visual khas Snyder yang cenderung lebih kelam dan epik itu? Wah cocok banget deh.

Namun itu sekedar pendapat gue saja ya. Kalau menurut kalian sendiri bagaimana nih?

Leave Comment

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks