TeknoApps & OSTips

Cara Atasi Failed To Store Private Key Sirekap

Kamu ingin tahu cara atasi Failed to Store Private Key Sirekap? Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini untuk mengetahuinya!

Failed To Store Private Key Sirekap sekarang ini jadi masalah yang sedang banyak dialami oleh para pengguna Sirekap. Mereka kebingungan terhadap masalah tersebut. Hal ini mengakibatkan aplikasi Sirekap yang mereka gunakan tidak bisa login. Padahal sebelumnya aplikasi Sirekap bisa login dan tak ada kendala sama sekali.

Namun, sejak mendapatkan update beberapa hari belakangan ini ke versi 2.32, aplikasi Sirekap mengalami error. Salah satu error yang muncul adalah “Failed To Store Private Key”. Kendala ini banyak menyebabkan para pengguna Sirekap kebingungan. Padahal aplikasi ini sangat penting untuk digunakan dalam waktu dekat ini.

Nah, pada pembahasan kali ini, Dafunda Tekno akan memberikan beberapa solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Bagi kalian yang ingin mengetahuinya, sebaiknya kalian simak artikel ini sampai habis, ya!

BACA JUGA :

Apa Itu Failed to Store Private Key Sirekap?

Failed-to-store-private-key-sirekap
Sirekap | Pinterest

Falied to Store Private Key merupakan sebuah kode error yang terdapat di dalam aplikasi Sirekap. Di mana hal tersebut terjadi akibat aplikasi yang gagal mendapatkan kunci privat dari pengguna. Kunci privat yang dimaksud di sini baik itu berupa sidik jari, pola, atau kode pin. Namun, dalam beberapa kasus, kebanyakan kunci privat yang digunakan adalah sidik jari.

Kunci privat ini memiliki peran yang sangat vital. Kunci privat digunakan sebagai sarana proses autentifikasi dan eskripsi data aplikasi. Jika aplikasi tidak bisa mendapatkan akses kunci privat ini, terdapat banyak masalah yang dapat terjadi. Misalnya, aplikasi tidak dapat diakses sama sekali sekaligus tidak dapat digunakan.

Hal itu akan berujung akan mengganggu jalannya Pemilu yang berlangsung tanggal 14 Februari mendatang.

Cara Mengatasi Failed to Store Private Key Sirekap

Nah, kini kita masuk ke pambahasan mengenai cara untuk mengatasi masalah Failed to Store Private Key ini. Ada beberapa solusi yang dapat kalian jalankan dan tentunya mudah sekali untuk dilakukan. Berikut ini adalah beberapa cara untuk mengatasi masalah tersebut:

  • Pastikan Fungsi Finger Print HP Normal: Maksudnya di sini adalah kalian perlu memastikan bahwa fungsi sensor Finger Print yang ada di HP kalian berfungsi normal. Pasalnya, jika tidak berfungsi, itu akan menghambat aplikasi untuk mendapatkan kunci privat berupa sidik jari.
  • Aktifkan Kunci Layar Gunakan Sidik Jari: Perlu diperhatikan bahwa aplikasi Sirekap kebanyakan meminta sidik jari pengguna untuk login. Apabila kalian masih belum mengaktifkan kunci layar menggunakan sidik jari, sebaiknya segera aktifkan. Hal itu dimaksudkan agar nantinya hasil scan sidik jari kalian sudah tersimpan di dalam aplikasi. Sehingga, aplikasi dapat mengenali sidik jari kalian saat proses login.
  • Hapus Data dan Cache: Mungikin terkesan remeh, namun sangat penting sekali. Jika beberapa cara di atas masih belum berhasil. Kalian dapat mencoba menghapus data dan cache dari aplikasi Sirekap. Itu dimaksudkan untuk menghapus file-file sampah yang mengganggu jalannya aplikasi.
  • Install Ulang: Solusi terakhir yang cukup jitu dan banyak dilakukan pengguna Sirekap adalah dengan cara menginstall ulang aplikasi. Kalian dapat mencopot terlebih dahulu aplikasi Sirekap, lalu download kembali di Play Store.
  • Update ke Versi Terbaru: Solusi lain yang cukup membantu adalah dengan meng-update ke versi yang terbaru. Gunakan versi Sirekap terbaru jika sudah ada di Play Store. Pasalnya, jika menggunakan Sirekap versi lama, kemungkinan besar akan susah untuk login.

Demikianlah pembahasan mengenai cara mengatasi Falied to Store Private Key Sirekap. Gimana pendapat kamu mengenai artikel ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Tekno agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Teknologi dari kami.

Leave Comment

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications