Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
AndroidBerita GameEventGameiOSMobile

Alchemy Stars Adakan Kompetisi Cosplay Berhadiah Puluhan Juta Rupiah

Alchemy Stars adakan kompetisi cosplay dan VO (Voice Over) berhadiah puluhan juta Rupiah yang berlangsung hingga 19 Oktober 2021.

Setelah sukses meraih 500 ribu pemain dalam pra-registrasi versi bahasa Indonesia, Alchemy Stars kali ini akan mengadakan kompetisi cosplay dan VO (Voice Over). Kompetisi ini sendiri diselenggarakan guna memeriahkan peluncuran Alchemy Stars versi bahasa Indonesia.

Cosplay Competition akan berlangsung dari tanggal 4-19 Oktober 2021 dengan total hadiah sebesar 11 juta Rupiah, sedangkan Voice Over Competition akan dimulai pada tanggal 18-31 Oktober 2021 dan menawarkan total hadiah senilai 10,5 juta Rupiah. 

Kompetisi Cosplay Untuk Semua Kalangan

Alchemy Stars Cosplay

Mengundang para Cosplayer terbaik di Indonesia, baik pemula hingga level professional, Alchemy Stars Cosplay Competition dibagi menjadi 2 kategori yaitu Pro dan General.

Pada kompetisi ini, peserta diminta untuk mengupload video cosplay mereka sebagai karakter Alchemy Stars di social media. Nantinya dari seluruh kontestan, akan dipilih 10 cosplayer terbaik oleh para profesional di dunia cosplay sebagai juri, yaitu Larissa Rochefort dan Echow Cosplay.

10 cosplayer terbaik pilihan juri kemudian akan ditampilkan pada tanggal 11-19 Oktober 2021 untuk dilakukan sistem voting yang akan menentukan 3 juara untuk masing-masing kategori. Detail kompetisi bisa kalian baca melalui situs Alchemy Stars Indonesia dan voting 10 cosplayer pilihan juri juga akan di tampilkan di website tersebut. Sementara pengumuman pemenang akan diumumkan di Facebook Alchemy Stars pada 22 Oktober 2021. 

Memerankan Karakter Alchemy Stars di Kompetisi VO

Alchemy Stars Vo

Tunjukkan indahnya suara dan kemampuan VO mu dalam memerankan karakter dari Alchemy Stars di Alchemy Stars Voice Over Competition. Untuk ikut serta, penggemar bisa mengambil potongan dialog salah satu karakter dalam game, kemudian membuat dan mengupload video dubbing versi kalian di Facebook.

5 peserta terbaik yang dipilih oleh juri, selanjutnya juga akan mendapatkan kesempatan untuk di training secara langsung oleh mereka. Tak kalah dari kompetisi cosplay, juri pada VO Competition juga merupakan VO artist terkenal yang sering menirukan karakter dari video game yaitu Cacil Billy Onnie dan Leyla Derina.

Pada tahap penentuan gelar juara, kembali dilakukan sistem voting, dimana 5 video dari VO finalis yang telah di asah kemampuan VO nya akan diupload ke situs Alchemy Stars untuk final voting menentukan 3 pemenang utama. Mekanisme kompetisi bisa kalian pelajari di website tersebut.

Related Posts

1 of 63