Rekomendasi merupakan sebuah fitur yang sangat membantu pengguna untuk menentukan apa yang akan dilakukan selanjutnya. Seperti Netflix contohnya yang memberikan saran kepada penggunanya tentang apa yang harus mereka tonton selanjutnya berdasarkan apa yang sedang mereka tonton saat ini.
Begitu juga dengan Steam, mereka telah memiliki fitur yang serupa sekarang. Steam menambahkan sesuatu yang akan membantu gamer memutuskan apa yang harus mereka mainkan selanjutnya.
Bagi mereka yang kebingungan menjelajahi daftar game yang banyak di Steam, sistem akan membantu mereka dengan fitur “Play Next” terbaru.
Fitur Play Next Mudahkan Pemain Temukan Game yang Cocok Dimainkan Selanjutnya

Dengan fitur ini, pemain tidak lagi harus mencari seluruh game yang ada di sistem. Fitur ini mirip dengan fitur rekomendasi Steam Store, namun Play Next akan memberi tahu mereka apa yang harus dimainkan selanjutnya berdasarkan permainan yang baru mereka mainkan.
Pemain akan memilih tiga game dari daftar game yang direkomendasikan. Jika tidak tertarik, pemain bisa melanjutkan dan mendapatkan tiga pilihan baru lainnya. Jumlah rekomendasi yang diberikan tergantung pada jumlah game yang ada dalam daftar game milik mereka.
Fitur ini Saat Membantu Bagi Pemain yang Memiliki Banyak Game di Steam

Fitur ini mungkin akan sedikit aneh jika digunakan oleh pengguna yang memiliki sedikit daftar game di akun mereka. Fitur ini menggunakan algoritma baru yang telah dikerjakan Valve untuk sementara waktu. Seiring berjalannya waktu, seharusnya fitur ini menjadi lebih baik, tetapi pada saat ini masih semacam hit dan miss.
Dalam pengumuman posting blog baru-baru ini, perusahaan mengatakan, “Sistem pembelajaran mesin kami membantu pemain memilih, dengan menyarankan game yang menurut kamu akan dimainkan, diantara game yang sudah kamu miliki.”
Ia menambahkan, “Hingga tiga pilihan ditampilkan pada satu waktu. Jika tiga game pertama tidak cukup menarik bagi pemain, pemain dapat menelusuri untuk melihat saran lain yang saat tersedia.
Memiliki banyak game tentu membuat banyak orang kewalahan, tetapi fitur baru ini akan membantu pemain memilih gim berikutnya untuk dimainkan. Saat ini fitur Play Next tidak tersedia di klien Steam pada PC. Pemain harus masuk ke situs web Steam dan menuju ke halaman Play Next untuk melihat sendiri rekomendasi permainan.