3. Apa sebenarnya cincin terbang raksasa itu?
Sebuah cincin raksana tampak mengambang di langit dalam trailer pertama dan kembali di TV Spot ini. Di trailer pertama Spider-Man mencari tahu apa cincin raksasa itu dan di Super Bowl dia tampak membawanya terbang ke angkasa.
Jadi cincin raksasa apa ini? Mungkinkah ini berarti cara penjalanan antar bintang? Sesuatu yang lebih cepat dari kapal? Atau mungkin senjata yang diciptakan Thanos utnuk mengancam kehidupan Bumi? Sepertinya ini masalah besar saat Dr. Strange, Iron Man dan Spider-Man melihatnya bersamaan.
4. Perisai Captain America
Ya, dari video singkat ini kita bsia melihat perisai baru Captain America yang berada di tangannya. Darimana asalnya? Orang yang sama dengan si pembuat semua perlengkapan T’Challa. Dia bisa jadi Shuri.
Masuk akal bahwa Wakanda akan bertanggung jawab untuk memberi bantuan berupa perisai baru untuk Captain America. Perisai sebelumnya terbuat dari vibranium, dan tidak ada yang tahu bagaimana cara kerja vibranium lebih baik daripada orang Wakanda, bahkan sekelas ilmuwan brilian dan investor seperti Howard Stark.
5. Apakah ada yang salah dengan tangan Tony Stark?
Salah satu adegan paling keren di video TV Spot Infinity War ini adalah ketika Tony Stark menggunakan armor Iron Man bersamaan saat melepas kacamatanya. Itu merupakan adegan yang pas untuk menggambarkan Tony adalah seorang manusia dan Iron Man sang pahlawan.
Namun, coba perhatikan tangan Tony Stark, armor tersebut tampak lebih seperti membuat jari baru dari besi dibandingkan menutupi jari-jarinya yang ada. Hal ini juga mengarah ke pembukaan trailer pertama Infinity War saat Tony mencengkeram tangannya. Apakah dia akan kehilangannya?