Siapa sih yang gak kenal dengan sosok vokalis kulit hitam legendaris Michael Jackson? Ya, mengawali karirnya di grup The Jackson 5 bersama kakak-kakaknya, Michael perlahan tapi pasti sukses menjadi raja pop (King of Pop) dekade 80an.
Segudang hit ia keluarkan selama 3 dekade sebelum akhirnya, meninggal dunia, bulan Juni 2009. Dan ketika ia meninggal, seluruh hit-hit nya kian dikenang lagi oleh generasi manapun.
Dan memang, sosoknya gak akan dilupakan oleh siapapun. Anyway, dari semua hit-hit nya tersebut, berikut adalah 10 yang paling asyik, keren, dan selalu kita kenang sepanjang masa.
10. She’s Out of My Life (1980)
Yap benar banget. Di tahun 2003, vokalis seiosa tenor, Josh Groban men-cover lagu ini. Dan kerennya, versi Groban juga gak kalah enaknya dari versi asli Jackson.
She’s Out of My Life ketika rilis tahun 1980, kerap dianggap sebagai rilisan paling slow bahkan “cengeng” dari seorang Michael Jackson. Hal ini karena lagunya memiliki nilai tempo 66 beats per menit.
Lagu-lagu balada atau “selow” MJ lain saja gak sampai segitu ketukan tempo-nya. Walau demikian, toh pas dan efektif banget bukan dengan lagunya ini? Lagu ini kerap menjadi salah satu lagu di jajaran playlist patah hati seluruh orang hingga detik ini.
9. The Way You Make Me Feel (1987)
Gue yakin pasti banyak dari kalian yang tahu lagu ini melalui cuplikan klip YouTube. Nope, bukan klip video resmi-nya yang dimaksud disini. Melainkan unggahan klip Lip Sync Battle tahun 2018.
Dimana, klip tersebut, menampilkan sosok aktris sekaligus penyanyi muda, Hailee Steinfeld, melakukan Lip Sync lagunya sembari basah-basahan dengan seksinya. Ayo lamu juga pasti suka bukan pas melihatnya?
Ya mau dari klip tersebut atau memang, sudah mendengarnya dari lagu aslinya, yang jelas gak dipungkiri kalau “The Way You Make Me Feel”, adalah salah satu lagu Pop-R&B terkeren yang pernah eksis di muka bumi ini.
Mendengar lagu ini, dijamin seluruh badan langsung ingin bergoyang bahkan mencoba moonwalking seperti yang dilakukan secara rutin oleh Jackson.