Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Komik

Asal usul Mysterio, Ahli Ilusi dan Musuh Bebuyutan Spider-Man

Mysterio adalah salah satu penjahat utama yang berasal dari Marvel Comics. Dia pertama kali muncul sebagai musuh berbahaya bagi Spider-Man.

Dia adalah supervillain yang memanfaatkan ilusi dan gadget lainnya untuk melakukan kejahatan. Mysterio akan melakukan debut sinematiknya di layar lebar dalam film Spider-Man: Far From Home dan akan diperankan oleh Jake Gyllenhaal.

Identitas Mysterio telah dipakai oleh tiga orang yang berbeda selama bertahun-tahun. Diantaranya adalah Quentin Beck, Daniel Berkheart, dan Francis Klum.

Kali ini Dafunda Komik akan membahas tentang asal usul Mysterio dan kekuatan Mysterio berdasarkan komik marvel. Simak penjelasannya berikut ini.

Asal usul Mysterio

Quentin Beck

Asal Usul Mysterio

Mysterio yang asli adalah Quentin Beck, seorang ahli ilusi dan seorang stuntman yang ingin menjadi seorang aktor yang hebat, namun dia gagal. Beck menyadari bahwa keahliannya dalam ilusi ini akan membuatnya menjadi penjahat super yang hebat.

Mengenakan alisan Mysterio, dia pergi ke surat kabar Daily Bugle dan mengumumkan bahwa ia akan membuat Spider-Man bertekuk lutut.

Editor surat kabar, J. Jonah Jameson yang sangat membenci Spider-Man dengan penuh semangat setuju dan mendukung aksi Beck.

Tanpa berlama-lama lagi, Mysterio langsung bertarung dengan Spider-Man. Beck mampu mengalahkan dan mempermalukan Spider-Man dengan menggunakan banyak trik dan efek spesialnya.

Dia dijuluki sebagai salah satu pahlawan sebelum Spider-Man bertarung lagi dan mengungkap niat jahat Mysterio yang sebenarnya. Karena hal itu, Mysterio ditangkap dan nama Spider-Man dibersihkan. Quentin Beck yang tertangkap kemudian merencanakan balas dendam terhadap manusia laba-laba itu.

Sejak saat itu, Beck menjadi anggota dari Rogues Gallery Spider-Man. Dia pernah beberapa kali bertarung dengan Spider-Man, dan juga bergabung dengan tim supervillain Doctor Octopus, Sinister Six.

Dia pernah berpura-pura menjadi seorang psikiater dan hampir meyakinkan Spider-Man bahwa dia sudah gila dan untuk mengungkapkan identitas rahasianya.

Beberapa puluh tahun kemudian, Beck mengetahui bahwa dia sedang sekarat karena kanker. Dia memutuskan untuk melakukan satu tindakan terakhir dengan membuat Daredevil menjadi gila.

Namun Beck gagal melakukannya, tetapi sebagai gantinya ia berhasil menemukan identitas rahasia superhero itu. Mysterio kemudian menyewa pembunuh bayaran yang bernama Bullseye untuk membunuh pacar Daredevil sebelum Beck bunuh diri setelah melawan Daredevil.

Daniel Berkhart

Asal Usul Mysterio Daniel Berkhart

Peran Mysterio selanjutnya diambil oleh Daniel Berkhart, yang dibayar oleh J. Jonah Jameson untuk meyakinkan Spider-Man bahwa ia adalah hantu dari Mysterio asli. Setelah gagal dan dikirim ke penjara, Jameson meninggalkannya dan Berkhart menyimpan dendam terhadap Jameson.

Berkhart kemudian berhasil melarikan diri dan menggunakan nama samaran baru, Jack O ‘Lantern dan menyebut dirinya Mad Jack. Dia menyerang Jameson dan memukulinya hingga babak belur, memerasnya agar menjual Daily Bugle ke Norman Osborn.

Berkhart sering berganti peran menjadi Mysterio dan Mad Jack. Dia telah bertarung dengan Spider-Man, Daredevil dan menyiksa J. Jonah Jameson.

Dia memutuskan untuk meninggalkan peran Mysterio selamanya setelah mendapatkan bantuan dari sepupu Quentin Beck, yang juga ahli dalam efek khusus dan ilusi. Berkhart menjual kostum Mysterio kepada Kingpin, yang kemudian menjualnya ke Francis Klum dan menjadi Mysterio berikutnya.

Francis Klum

Asal Usul Mysterio Francis Klum

Francis Klum adalah seorang mutan Yahudi dengan kemampuan telepati dan teleportasi. Dia tumbuh di kamp penjara Nazi dan dilecehkan secara fisik dan seksual oleh kakak lelakinya, Garrison yang merupakan seorang pengedar narkoba.

Garrison memaksa Francis menggunakan kekuatan telepatinya untuk mencuci otak klien agar membeli obat-obatannya. Dia juga memaksa Klum menggunakan kekuatan teleportasinya untuk menyuntikkan langsung ke dalam aliran darah mereka.

Seiring berjalannya waktu, bisnis mereka menarik perhatian anti-hero Black Cat. Ketika Garrison berusaha memperkosanya, Klum membunuhnya dengan berteleportasi ke tempat yang ia duduki.

Black Cat kemudian masuk penjara karena pembunuhan itu, tetapi Klum menteleportasikannya keluar dan menuju sebuah jembatan (jembatan yang sama tempat Gwen Stacy meninggal).

Ketika Spider-Man secara tidak sengaja tiba, dia menyerang Klum tanpa ampun karena dia pikir Klum mencoba untuk menyakiti Black Cat. Selain itu juga fakta bahwa dia memiliki ingatan yang menyakitkan tentang jembatan itu.

Klum mengarahkan pistol kepada Spider-Man, namun Parker berhasil menembakkan jaring ledak dan membuat Klum jatuh dari jembatan. Dia mencoba berteleportasi, tetapi energi yang dimilikinya tidak cukup dan dia jatuh dengan kaki yang patah.

Putus asa untuk membalas dendam, Klum memutuskan untuk mengambil peran sebagai salah satu penjahat Spider-Man. Dia kemudian membeli kostum Mysterio Daniel Berkhart dari Kingpin.

Sekarang sebagai Mysterio, Klum berusaha untuk melakukan pembalasannya, tetapi saat akan melancarkan rencananya, dua Mysterio yang lainnya muncul. Beck tampaknya telah kembali dari kematian, dan Berkhart marah karena Kingpin telah menjual kostum itu.

Tiga Mysterio inipun bertempur bersama dengan Spider-Man. Quintin Beck berhasil mengalahkan Klum, sementara Spidey mengalahkan Berkhart.

Klum terluka dalam pertempuran dan berteleportasi untuk kabur. Quentin Beck sekali lagi mengambil peran Mysterio dan merupakan anggota Sinister Six sampai saat ini.

Kekuatan Mysterio

Kekuatan Mysterio

Setelah mengetahui asal usul Mysterio, selanjutnya kami akan membahas tentang kekuatan Mysterio dan keahlian yang dia miliki.

Kekuatan ketiga Mysterio tersebut tentu berbeda-beda tergantung siapa yang menggunakannya. Dua Mysterio sebelumnya tidak memiliki kekuatan bawaan, jadi mereka hanya menggunakan alat dan ilusi dalam aksinya.

Kostum Mysterio dilengkapi dengan banyak efek khusus, ilusi, peralatan canggih, dan bahan kimia yang dapat digunakan dengan berbagai cara.

Diantaranya adalah proyektor holografik, sarung tangan yang dapat memancarkan gas halusinogen, gas yang bisa melumpuhkan lawannya, dan gas yang dapat membatalkan “spider-sense” milik Spider-man.

Kekuatan Mysterio lainnya adalah Hipnotis. Quentin Beck telah mempelajari seni dasar dalam hipnotis. Hal ini dipelajarinya untuk memikat penonton karena pekerjaannya sebagai aktor.

Dia juga memiliki sonar sendiri yang membantunya menavigasi sambil bersumbunyi dalam asapnya. Dengan bantuan dari Tinkerer, Mysterio memiliki teknologi yang lebih maju, termasuk android dari dirinya sendiri. Dia adalah ahli ilusi, tipu daya, dan aktor yang bagus.

Profil Mysterio

Nama AsliQuentin Beck
Daniel Berkhart
Francis Klum
Alias Mysterio
Master of Illusion
The Menacing Mysterio
Bubble Head (Scorpion)
Kekuatan Ahli Ilusi
Pintar
Memiliki Teknologi Canggih
Teleportasi
Telepati (Hanya Klum saja)
PenciptaStan Lee dan Steve Ditko
Debut KomikAmazing Spider-Man #2 (Mei 1963)
Sebagai Quentin Beck
Amazing Spider-Man #13 (Juni 1964)
Sebagai Mysterio
TujuanMengalahkan Spider-Man
Dunia FiksiMarvel Universe
KerjasamaSinister Six

Itulah asal usul Mysterio dan Kekuatan Mysterio. Tentunya kami sudah tidak sabar ingin melihat debut Mysterio dalam film Spider-Man Far From Home.

Sedikit Informasi bagi kalian yang tidak tahu, Mysterio yang diperankan oleh Jake Gyllenhaal adalah Mysterio yang asli atau yang pertama, dan dikenal dengan nama Quentin Beck.

Apakah kalian juga ingin melihat penampilan Mysterio selanjutnya? Siapa menurut kalian yang pantas jadi Mysterio? Berikan komentar kalian di bawah ini.

Menyukai segala hal tentang Marvel dan DC. Jika Ditanya Saya Suka DC atau Marvel? Jawaban saya: "Why not Both?"

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.