Chadwick Boseman telah meninggal dunia pada tanggal 28 kemarin di umurnya yang ke 43 tahun. Dalam sebuah postingan menyebutkan bahwa Chadwick Boseman telah lama menderita kanker usus.
Chadwick telah menderita kanker usus stadium III pada tahun 2016 dan berjuang selama 4 tahun terakhir namun berkembang menjadi kanker usus stadium IV. Lantas dengan kepergiannya, bagaimana nasib Black Panther 2?
Content Navigation
Nasib Black Panther 2 ?
Film Marvel yang berjudul Black Panther 2 rencananya akan rilis pada 6 Mei 2022. Sebelumnya film pertama Black Panther telah menjadi salah satu film Marvel tersukses pada 2018. Dengan meraup pendapatan USD 1,3 miliar dari pemutaran film seluruh dunia.
Sekarang ini para penggemar Black Panther pasti sudah gak sabarkan mengetahui nasib dari film Black Panther 2 bukan?. Namun pihak Marvel sendiri belum memberikan penjelasaan perihal kelanjutan film tersebut.
Sekarang ini pihak Marvel hanya memberikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya Chadwick Boseman.
Pilihan-Pilihan Yang Dapat Marvel Ambil
Dilansir dari screenrant.com. Berikut ada beberapa pilihan yang dapat Marvel Studios putuskan untuk nasib Black Panther 2
1. Merombak Ulang King T’Challa

Jika Marvel menyetujui pilihan ini kita masih akan bisa melihat King T’Challa dan Black Panther memainkan peran kedepannya pada film MCU. Menyusun peran adalah salah satu pilihannya.
Siapa pun yang akan menggantikan peran Black Panther akan mempunyai sebuah misi yang besar. Dan dengan kondisi dia harus melanjutkan kuatnya karakter Chadwick Boseman sebagai Raja Wakanda pada 4 film Marvel sebelumnya.
2. Black Panther Gantung Kekuasaan
Mungkin pilihan ini dapat Marvel pilih setelah kejadian baru-baru ini dan kembali dari The Snap. King T’Challa memutuskan bahwa dia lebih suka menghabiskan hidupnya dengan damai dan meninggalkan Wakanda setelah melihat bagaimana kota terus berkembang di bawah pemerintahan orang lain saat dia tidak ada.
3. Shuri Bisa Gantikan Black Panther

Kemudian pilihan ini dapat Marvel ambil jika pilihan kedua terwujud. Shuri adalah saudara perempuannya King TChalla, dan pilihan meneruskan Black Panther ke pada Shuri pun tampaknya masih masuk akal.
Shuri sendiri sekarang sudah menjadi karakter favorit penggemar dan memiliki penggemar yang memanggilnya untuk menerima peran yang lebih besar pada film Black Panther 2.
4. Batalkan Film Black Panther 2
Dan untuk pilihan terakhir dan juga hal yang paling memungkinkan Marvel Studios putuskan pada akhirnya adalah untuk membatalkan film Black Panther 2. Karena hilangnya Chadwick Boseman tidak hanya menghilangkan pemeran utama dari film, tetapi juga akan berdampak pada pemeran dan kru film aslinya.
Jadi saat ini kita hanya bisa bersabar untuk menunggu informasi terbaru mengenai nasib Black Panther 2 kedepannya. Tidak lupa juga kami segenap kru Dafunda turut berbelasungkawa atas kepergian salah satu aktor terhebat Hollywood. Rest In Power Chadwick Boseman.