Kalau kamu adalah penggemar film horor Korea, pasti sudah tahu tentang film The Priests yang rilis pada tahun 2015. Sekarang, ada Dark Nuns, sekuel kedua dan versi perempuan dari film terkenal tersebut dan kamu harus tahu sinopsis ceritanya dan jadwal tayang di bioskop Indonesia dari seri kali ini.
Cerita dari film horor Korea ini masih berkisar pada pengusiran roh jahat, tetapi kini tokoh utamanya beralih dari pendeta menjadi biarawati. Ini bisa jadi pilihan yang pas untuk kamu yang menyukai tema horor, terutama yang berhubungan dengan exorcism atau pengusiran setan.
Poster filmnya menampilkan dua suster yang terlihat dari belakang, berjalan di lorong dengan dinding putih. Salah satu suster mendorong kursi roda yang ditempati seorang pasien, sementara suster lainnya mengikuti dari belakang.
Baca Juga: 12 Rekomendasi Film Horor Korea Terbaik, Jangan Nonton Sendiri!
Sinopsis Film Dark Nuns
Dark Nuns adalah sekuel dari film The Priest yang rilis pada 2015. Film ini bercerita tentang dua biarawati yang berusaha menyelamatkan seorang anak laki-laki bernama Hee Joon (Moon Woo Jin) yang kerasukan oleh roh jahat. Orang-orang di sekitarnya juga berjuang untuk membantu si bocah dari gangguan tersebut.
Biarawati Junia (Song Hye Kyo) terlibat langsung dalam usaha menyelamatkan anak tersebut dari pengaruh roh jahat. Pasalnya, anak itu sudah sangat lemah dan merasakan penderitaan yang luar biasa akibat kehadiran roh jahat di dalam dirinya.
Roh yang menguasai tubuh si anak lelaki sangat keras kepala dan sulit keluar. Meski demikian, Biarawati Junia tetap semangat dan berharap untuk menyelamatkan Hee Joon. Melihat tekad Junia, Biarawati Mikaela (Jeon Yeo Bin) yang awalnya skeptis, akhirnya tertarik dan memutuskan untuk membantu.
Di tengah kekacauan, Pendeta Andrew melakukan ritual pengusiran setan untuk mengusir roh jahat dari tubuh Hee Joon yang sedang dalam kesulitan. Sementara itu, Pendeta Paul, yang juga seorang psikiater, yakin bahwa perawatan medis bisa menyembuhkan Hee Joon.
Baca Juga: 8 Film Horor Korea Terbaru 2024 yang Bikin Kamu Merinding
Daftar Pemain Film Dark Nuns

Film Dark Nuns menampilkan penampilan memukau dari para pemerannya. Song Hye Kyo bersinar sebagai pusat cerita, sementara Jeon Yeo Been menunjukkan perkembangan karakternya dengan baik. Moon Woo Jin juga memberikan penampilan dramatis sebagai anak yang dirasuki. Berikut ini merupakan beberapa daftar pemain film Dark Nuns.
- Song Hye Kyo sebagai Suster Junia
- Jeon Yeo Been sebagai Suster Michaela
- Moon Woo Jin sebagai Hee Joon
- Lee Jin Uk sebagai Pendeta Paul
- Heo Jun Ho sebagai Pendeta Andrew
Jadwal Tayang Film Dark Nuns

Dark Nuns adalah proyek film terbaru Song Hye Kyo setelah 10 tahun vakum dari dunia akting, dengan film terakhirnya berjudul My Palpitating Life yang rilis pada 2014. Penggemar setia Song Hye Kyo biasanya mengenalnya lewat drama dan film bergenre romansa, komedi, dan melodrama. Dengan Dark Nuns, Song Hye Kyo menghadapi tantangan baru yang menarik.
Film Dark Nuns ini menjadi salah satu film yang sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya. Apalagi, aktris utama dalam film ini berperan di genre horor yang sebelumnya belum pernah ia coba. Dark Nuns adalah kelanjutan dari film The Priests.
Akun Instagram zipcinema telah mengonfirmasi bahwa film ini rilis pada 24 Januari 2025 dan jadwal tayang film Dark Nuns di bioskop Indonesia sama dengan di Korea. Film Dark Nuns bisa kamu saksikan di jaringan bioskop CGV, XXI, dan Cinepolis.
Baca Juga: 13 Rekomendasi Film Horor Komedi Indonesia di Netflix