AndroidGadgetTekno

10 Rekomendasi Smartphone Android Murah Dengan Fitur Canggih

Sudah banyak sekali artikel yang membahas tentang gadget saat ini khususnya smartphone. mulai artikel harga HP Samsung, harga smartphone terbaru, harga HP murah, hingga harga HP Android murah. Nah kali ini Dafunda Tekno akan memberikan rekomendasi HP android murah bagi kamu yang ingin membeli HP baru.

Persaingan antara HP Android kelas mid-to-low atau menengah kebawah memang selalu menarik untuk dibahas. Banyak aspek yang perlu dipertimbangkan saat memilih smartphone mana yang kira-kira cocok buat kamu dengan anggaran budget yang pas-pasan.

Dari sekian smartphone Android terbaru sekarang ini banyak pilihan harga mulai dari 1 hingga 2 jutaan. Apalagi smartphone yang paling enak dibahas adalah smartphone android murah tetapi memiliki spesifikasi yang canggih.

Smartphone Kelas 1 Jutaan

Rekomendasi HP android murah yang Dafunda Tekno berikan kali ini bisa kamu jadikan sebagai patokan saat membeli smartphone Android baru. Dari pada penasaran simak berikut ulasan 10 rekomendasi smartphone Android murah berikut ini.

10 Rekomendasi Smartphone Android Murah dengan Spesifikasi Canggih

1. HP Android Murah: ASUS Zenfone Max M1 – Harga 1,8 Jutaan

Rekomendasi HP Android Murah
Source: NoypiGeeks

Sebagian pecinta gadget saat ini nyaris hampir tidak ada yang komplain dengan apa yang sudah disematkan pada smartphone ASUS satu ini. Baterai yang besar, dual kamera,  RAM 3 GB plus serta harga yang terjangkau membuat smartphone ASUS satu ini menjadi primadona. Harga ASUS Zenfone Max M1 sekitaran satu jutaan saja. Berikut spesifikasi lengkap ASUS Zenfone Max M1.

Spesifikasi
Sistem OperasiAndroid 8 (Oreo)
ProcessorQualcomm MSM8937 Snapdragon 430 Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53
Ukuran Layar5.5″
Kamera Belakang13 MP
Kamera Depan8 MP
RAM3 GB
ROM32 GB
Baterai4000 mAh
Slot MicroSDDedicated Slot
Sim CardDual Nano SIM

2. HP Android Murah: Xiaomi Redmi 5A – Harga 1,4 jutaan

Spesifikasi Xioami Redmi 5A

Xiaomi Redmi 5A merupakan smartphone Xiaomi murah tetapi sudah menggunakan spesifikasi yang mumpuni. Xiaomi Redmi 5A sudah tersedia dua varian, yaitu RAM 2GB dan 3GB. Jadi kamu bisa menentukan pilihan sesuai dengan kebutuhan dan ukuran budget yang kamu miliki saat ini. Berikut spesifikasi lengkap Xiaomi Redmi 5A.

Spesifikasi
Sistem OperasiAndroid 7 (Nougat)
ProcessorQualcomm Snapdragon 425 MSM8917, Quad-core 1.4 Ghz Cortex-A53
Ukuran Layar5″
Kamera Belakang13 MP
Kamera Depan5 MP
RAM2 GB
ROM16 GB
Baterai3000 mAh
Slot MicroSDDedicated Slot
Sim CardDual Nano SIM

3. HP Android Murah: Nokia 3 – Harga 1,7 jutaan

Hp Nokia Murah
Source: Sanal Bas n

Merek ponsel yang dulunya pernah menjadi raja para smartphone kini kembali mengambil bagian untuk mengeluarkan smrtphone android terbarunya. Salah satu keunggulan dari Android ini adalah sudah menggunakan sistem operasi stok android murni, jadi lebih ringan dari yang biasanya. Berikut spesifikasi lengkap Nokia 3.

Spesifikasi
Sistem OperasiAndroid 7 (Nougat)
ProcessorMediatek MT6737, Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
Ukuran Layar5″
Kamera Belakang8 MP
Kamera Depan8 MP
RAM2 GB
ROM16 GB
Baterai2650 mAh
Slot MicroSDDedicated Slot
Sim CardDual Nano SIM

4. HP Android Murah: Oppo A71 – Harga 1,8 jutaan

Hp Oppo Murah
Source: Priceprice

Smartphone Oppo A71 ini sudah menggunakan Snapdragon seri paling baru yakni SD 450, yang dijamin bakal lebih canggih sekalipun dalam pekerjaan berat seperti bermain game secara simultan. Berikut spesifikasi Oppo A71.

Spesifikasi
Sistem OperasiAndroid 7 (Nougat)
ProcessorQualcomm Snapdragon 450, Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53
Ukuran Layar5.2″
Kamera Belakang13 MP
Kamera Depan5 MP
RAM2 GB
ROM16 GB
Baterai3000 mAh
Slot MicroSDDedicated Slot
Sim CardDual Nano SIM

5. HP Android Murah: Xiaomi Redmi 5 – Harga 1,8 jutaan

Hp Android Xiaomi Murah
Source: CGTrader

Memiliki budget yang terbatas, tetapi ingin memiliki HP android yang memiliki spesifikasi tinggi seharga 1 jutaan? maka Xiaomi Redmi 5 menjadi pilihan bagus untuk kau pinang. Kalau kamu tidak percaya simak spesifikasi Redmi 5 berikut ini.

Spesifikasi
Sistem OperasiAndroid 7 (Nougat)
ProcessorQualcomm Snapdragon 450, Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53
Ukuran Layar5.7″
Kamera Belakang12 MP
KameraDepan5 MP
RAM2 GB
ROM16 GB
Baterai3300 mAh
Slot MicroSDHybrid Slot
Sim CardDual Nano SIM

Smartphone Keenam“Smartphone Android Murah dan Canggih” Bisa Dibaca di laman Selanjutnya

1 2

Related Posts

Leave Comment