Vivo untuk saat ini sedang mempersiapkan peluncuran smartphone flagship perdana di Indonesia yaitu Vivo X50 series. Kali ini smartphone flagship dari seri X terbaik Vivo ini bakal ada dua pilihan model yaitu X50 dan X50 Pro.
Walaupun tanggal peresmiannya itu masih belum dibeberkan, Vivo kini sudah mulai membuka penjualannya secara blind pre-order X50 dan X50 Pro di Indonesia. Alasan disebutkan blind pre-order, kerena Vivo sendiri belum mengungkapkan harga dari kedua ponsel tersebut.
Sudah Mulai Bisa Dipesan di Indonesia

Blind pre-order dari smartphone Vivo X50 series dimulai hari ini Selasa 7/7/2020 mulai pukul 10.00 WIB melalui toko resmi di situs e-commerce Blibli.com sampai 15 Juli. Bagi yang berminat untuk membeli Vivo X50 series, bisa memberikan uang muka sebesar Rp 500.000.
Sebagai konsumen yang membeli pada blind pre-order, makan bakal mendapatkan berbagai hadiah menarik. Mulai dari voucher Blibli senilai Rp 300.000 untuk pembeli Vivo X50 dan voucher Blibli senilai Rp 500.000 untuk pembelian Vivo X50 Pro.
Selain itu juga sudah ada bonus earphone nirkabel Vivo TWS Neo untuk yang membeli Vivo X50. Lalu ada vivo TWS Neo & Google Nest Mini 2 untuk yang membeli Vivo X50 Pro senilai Rp 2 juta.
Mendapat Beragam Hadiah Menarik di Sesi Blind Pre-order Vivo X50 Series
Nantinya voucher yang didapatkan bisa digunakan untuk sesi pemesanan (pre-order) Vivo X50 Pro series ke depan. Selain itu pembeli juga bisa mendapatkan diskon serta hadiah menarik lainnya baik yang membeli Vivo X50 dan Vivo X50 Pro.
Bagi yang sedang mencari HP baru dari Vivo mungkin kamu bisa langsung mengunjungi situs resmi Vivo Indonesia, supaya bisa berpartisipasti langsung dalam blind pre-order ini.
Bicara tentang spesifikasi, X50 series ini sudah pasti mendukung beberapa fitur yang belum ada di seri smartphone Vivo sebelumnya. Terlebih lagi di bagian aspek fotografi.
Beberapa diantaranya seperti teknologi kamera bergimbal (Gimbal Stabilization), 60x Hyper Zoom, Pro Sport Mode, Pro Quad Camera dan lainnya.