Berita FilmMovie

Penghormatan Terakhir Chadwick Boseman, Film 42 Rilis Lagi di Bioskop

Pada tahun 2013, mendiang Chadwick Boseman berperan sebagai pemain baseball Jackie Robinson dalam film 42. Dan sekarang film tersebut bakal rilis kembali melalui bioskop AMC sebagai bentuk penghormatan kepada sang aktor.

Seperti yang sudah kita ketahui bersama, Chadwick Boseman meninggal pada 28 Agustus 2020, setelah empat tahun berjuang melawan kanker usus. Boseman memiliki karir yang cemerlang dalam industri film dan telah muncul dalam beberapa film blockbuster.

Namun namanya semakin terkenal ketika ia memerankan karakter Black Panther dalam film Captain America: Civil War dan kemudian film solonya sendiri.

Bioskop AMC Bakal Rilis Ulang Film 42

Sedikit informasi bagi kalian yang tidak tahu, 42 adalah sebuah film biografi tentang Jackie Robinson, salah seorang pemain baseball terbaik.

Sebagai penghormatan kepada Boseman, film tersebut akan rilis ulang melalui bioskop AMC seluruh Amerika Serikat. Melansir dari Variety, AMC melakukan polling pada media sosialnya untuk menentukan film Chadwick Boseman mana yang paling ingin di tonton, selain Black Panther tentunya.

Baca juga:  7 Level Kekuatan Mutant dalam Komik X-Men yang Harus Kamu Ketahui

Dari polling tersebut, penggemar ingin melihat kembali penampilan Boseman dalam film 42. Film ini nantinya bakal ada di 300 lokasi bioskop AMC yang ada di Amerika Serikat. Tiket film tersebut pun bakal mendapat potongan harga $ 5 mulai 1 September.

Penghormatan Terakhir Untuk Chadwick Boseman

Chadwick Boseman 42
Chadwick Boseman 42 | Forbes

Merilis ulang film 42 adalah salah satu kesempatan bagi para penggemar untuk menghargai kehadiran Boseman dalam layar lebar. Boseman adalah inspirasi bagi banyak orang melalui peran yang ia mainkan dan aksi kepahlawanannya dalam kehidupan nyata.

Banyak dari teman Boseman membagikan cerita tentang kekaguman mereka terhadap sang aktor. Pemeran dan kru MCU juga ikut berbelasungkawa atas kepergian Chadwick Boseman, mulai dari Robert Downey Jr., hingga sutradara film Black Panther, Ryan Coogler.

Namun dengan pandemi yang masih terjadi, tidak menutup kemungkinan jika nantinya film Chadwick Boseman yang lain akan menuju layanan streaming seperti Netflix. Jadi semua orang bisa menyaksikan kehebatan dan inspirasi Boseman dalam film layar lebar sebagai salah satu cara untuk menghormati kepergiannya.

Baca juga:  Apakah Nicolas Cage Memang Satu-Satunya Aktor Untuk Memerankan Ghost Rider?

Related Posts

Leave Comment