Netflix sejak dulu memang telah merilis banyak series hebat. Sebagai layanan streaming, tentu saja mereka selalu membukukan rekor untuk peluncuran series seperti Stranger Things dan Bojack Horseman.
Namun, rekor peluncuran season 1 terbesar kini dipecahkan oleh pendatang baru. Geralt of Rivia benar-benar mengalahkan seri pendahulunya. Berikut informasi terkait rekor The Witcher.
76 Juta Penonton dalam Empat Minggu
Berita ini datang dari The Hollywood Reporter, yang juga melaporkan bahwa seri ini ditonton oleh setidaknya 76 juta pengguna rumahan dalam empat minggu pertama setelah pemutaran perdana. Namun, Netflix telah mengubah sistem “view” dalam layanan mereka. Saat ini, seorang pengguna yang menonton program selama 2 menit sudah bisa dihitung sebagai “view,” di mana, sebelumnya, pengguna harus menonton setidaknya 70% dari program agar terhitung.
Bahkan jika beberapa pengguna Netflix tidak menonton seluruh seri, The Witcher dengan cepat mengembangkan fanbase yang loyal. Setelah series ini tersedia, seri-seri buku The Witcher dicetak ulang dan dibeli oleh para penonton.
Game terakhir dari seri ini, The Witcher 3: Wild Hunt juga mengalami pelonjakan pemain. Game tersebut bahkan bisa mencapai tiga kali lipat dari pemainnya saat pertama kali diluncurkan pada tahun 2015. Hal ini menunjukkan bahwa seri ini memiliki dampak yang sangat besar.
The Witcher Season 2

Selain besarnya fanbase The Witcher baik dari game atau series ini sendiri, pemilihan aktor yang tetap juga merupakan kunci kesuksesan mereka. Henry Cavill sangat cocok memerankan karakter pemburu monster ini dan dia mengatakan season 2 akan segera diproduksi.
Showrunner series ini telah mengumumkan bahwa season 2 kemungkinan besar akan rilis pada tahun 2021. Sementara itu, buat kamu yang masih bingung dengan timeline The Witcher Season 1, bisa baca penjelasan dari Dafunda. Buat kamu yang sudah nonton, jangan lupa bagikan pendapatmu di bawah ya.