Berita FilmMovie

Film Live Action Popeye sedang Dalam Pengembangan

Popeye dikabarkan akan mendapatkan adaptasi versi film live action terbaru. Proyek ini sedang dikembangkan dengan anggaran yang besar.

Popeye akan kembali ke layar lebar menjadi versi film live action.

Melansir dari Variety, tokoh pelaut yang sangat terkenal ini, awalnya muncul dalam komik strip pada akhir tahun 1920-an. Popeye kini akan menjadi fokus dari film live-action baru yang produksi Chernin Entertainment dan King Features.

Film Live Action Popeye Memiliki Anggaran yang Besar

Film Live Action Popeye sedang Dalam Pengembangan
Image: Variety

Saat ini, proyek film tersebut sedang mendapat pengembangan dengan anggaran besar. Penulis skenario Michael Caleo (Sexy Beast, The Family, The Sopranos) telah bergabung dalam proyek ini.

Ini akan menjadi film live-action pertama yang menampilkan karakter ini sejak film “Popeye” pada tahun 1980 yang dibintangi oleh Robin Williams. Film garapan sutradara Robert Altman tersebut menampilkan Shelley Duvall sebagai Olive Oyl, sang kekasih Popeye.

Meskipun film ini awalnya mendapat kritikan tajam saat rilis, namun kemudian mendapatkan status kultus dan mendapat apresiasi secara kritis.

Selain itu, film ini juga menghasilkan keuntungan besar. Dengan anggaran sebesar 20 juta dolar AS, film ini meraup sekitar 60 juta dolar AS di seluruh dunia setelah dirilis oleh Paramount Pictures.

Pada tahun ini, Popeye merayakan ulang tahunnya yang ke-95 setelah pertama kali muncul dalam komik “Thimble Theater” pada tahun 1929.

Karakter ini telah menginspirasi film dan serial animasi pada masa kejayaannya dan menjadi salah satu contoh awal dalam bisnis dagang massal di berbagai generasi.

Dua tahun yang lalu, Popeye menjadi sumber inspirasi utama dalam koleksi pakaian pria dari Moschino, Supreme, dan A Bathing Ape.

Popeye juga masih menjadi ikon bayam McCall Farms, dalam kartunnya bayam ini memberikan kekuatan super kepada pelaut untuk mengalahkan musuh-musuhnya, dan logo serta wajah Popeye terdapat pada produk makanan kaleng tersebut.

Baca Juga:

Related Posts

Leave Comment
Enable Notifications OK No thanks