Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMovie

Mortal Kombat Reboot Lirik Simon McQuoid Sebagai Sutradara

Simon McQuoid dilirik untuk sebuah pertarungan. Sutradara Australia ini masuk dalam perbincangan New Line tentang siapa yang patut untuk mengarahkan Mortal Kombat reboot. Laporan ini pertama kali disampaikan oleh Variety dan telah dikonfirmasi oleh Entertainment Weekly.

Dikenal dengan karyanya dalam periklanan, McQuoid akan membantu menaruh sesuatu yang baru untuk franchise yang berhubungan dengan para petarung yang dipanggil dari seluruh dunia untuk mengikuti turnamen bela diri yang menentukan nasib Earthrealm. Berdasarkan pada arcade game terkenal 1992, seri Mortal Kombat telah dibuatkan dua film, beriringan dengan videogames, dua TV series (satu animasi, satu live-action), dan lagu tema yang khas.

Mendekati dua dekade berselang setelah Mortal Kombat: Annihilation diperkenalkan ke box office, dan New Line harus mempertimbangkan film baru untuk beberapa tahun. Di antaranya produsen reboot Furious 7 dan sutradara Insidious James Wan, yang mengatakan kepada IGN bahwa proyek ini “masih harus dipersiapkan dengan matang.”

Sebagai penggemar Mortal Kombat dalam waktu yang lama, Wan menambahkan, “Aku suka karakter ini. Aku pikir mereka penuh dengan warna. Akan sangat luar biasa untuk diambil alih, berdasarkan, Enter the Dragon (Bruce Lee movie)… Mereka akhirnya menciptakan karakter yang menarik, dan aku rasa itu dunia yang keren untuk dieksplorasi. Benar-benar ajaib, dunia luas yang berada di dimensi lain tepat di atas kepala kita. Aku pikir akan senang bermain dengannya, dan kita akan lihat nanti.”

Related Posts

1 of 7
Enable Notifications OK No thanks