Menurut unggahan tweet dari eksekutif rana seri superhero DC, Arrowverse, Marc Guggenheim. Ia dan tim, akan memberikan kejutan baru dari episode cross-over terambisius mereka, Crisis on Infinite Earths di DC FanDome.
Sebelum gue bahas lebih detail lagi, nih mari simak dulu unggahan tweet Guggenheim tersebut berikut ini.
Seperti yang kamu baca. Selain Guggenheim, panel-nya juga akan menampilkan beberapa tim teknis-nya. Seraya menjanjikan, kejutan baru episode Crisis on Infinite Earths yang mana seluruh fans belum pernah lihat sebelumnya.
Wah kejutan apa tuh? Jadi penasaran banget deh. Nah, makanya mari kita tunggu aja lagi ketika paruh kedua DC FanDome, tanggal 12 September 2020 mendatang.
Akan Dilaksanakan 2 Hari

Ya benar banget. Bagi kamu-kamu yang mungkin belum mengetahui, perhelatan DC Fandome tidak jadi tampil 24 jam seperti yang sudah direncanakan sebelumnya.
Belum ketahuan lagi alasan resminya. Yang jelas DC FanDome kini akan tampil 2 kali. 22 Agustus 2020 dan 12 September 2020. Kalau menurut gue, pemisahan ini mungkin lebih ke alasan teknikal danlogistik saja.
Maksudnya, karena event-nya diselenggarakan secara remote / online. Logikanya, ngapain semua-mua nya tampil selama 24 jam? Lagipula sekali lagi secara logistik, hal ini akan terasa repot banget.
Nah mari kita kembali berspekulasi sedikit aja tentang “kejutan” episode Crisis on Infinite Earths yang Guggenheim akan berikan di panel DC FanDome mendatang tersebut.
Ingin Menampilkan Detail Oliver Menjadi Spectre?
Hmm, apa mungkin (sekali lagi mungkin ya), kejutannya cuma mau ngasih lihat proses Oliver Queen aka Green Arrow (Stephen Amell) menjadi Spectre? Karena jujur-jujuran aja. Adegan proses Oliver menjadi Spectre-nya emang singkat banget.
Padahal proses menjadi Spectre memang gak semudah itu. Tapi itu cuma spekulasi aja ya. Bisa aja nanti kejutannya emang lebih besar, lebih gila, lebih gokil, dan lebih worthy.
Well, kita lihat aja lagi nanti guys. Sekarang, bagaimana nih opini kalian dengan kabar ini? Apakah memang kejutannya adalah detail Oliver menjadi Spectre? Dan apakah kamu adalah salah satu yang eman suka sama episode Crisis on Infinite Earths?