Berita FilmFilm InternationalMovie

Sinopsis Furiosa: A Mad Max Saga, Tampilkan Kisah Hidup Furiosa

Berikut adalah sinopsis film Furiosa: A Mad Max Saga yang merupakan prekuel dari film Mad Max: Fury Road rilisan tahun 2015.

Sinopsis film Furiosa: A Mad Max Saga akan mengikuti perjalanan hidup Furiosa yang terlibat pertempuran antara dua penguasa tersebut untuk memperebutkan kekuasaan. Furiosa harus melewati berbagai tantangan sambil mencari metode untuk kembali ke rumahnya.

Furiosa: A Mad Max Saga merupakan prekuel dari Mad Max: Fury Road garapan sutradara George Miller rilisan tahun 2015.

Masih di bawah arahan George Miller, film ini menampilkan Anya Taylor-Joy, Chris Hemsworth, dan juga Angus Sampson sebagai pemeran utama.

1. Sinopsis Furiosa: A Mad Max Saga

sinopsis furiosa: a mad max saga
Image: Warner Bros

Sebelum bergabung dengan kelompok orang-orang Citadel, Furiosa kecil sebenarnya pernah diculik oleh kelompok lain yang dipimpin oleh Dementus (Chris Hemsworth). Furiosa, yang berasal dari tanah yang kaya dan subur, bercita-cita untuk dapat kembali ke rumahnya.

Tetapi, perjalanan yang ia hadapi tidaklah mudah, terutama karena terus menerus terjadi kekacauan. Furiosa yang sudah dewasa akhirnya memiliki tekad untuk melawan Dementus dan mengalahkannya.

Dia melakukan itu agar bisa kembali ke tempat asalnya dan bertemu dengan kelompok teman-temannya yang lain.

Walaupun Furiosa: A Mad Max Saga merupakan prekuel dari Mad Max: Fury Road, tidak semua aktor dan aktris yang berperan di film tersebut juga tampil di prekuel ini.

Bahkan, terdapat karakter baru yang hadir untuk menambah daya tarik cerita. Berikut ini adalah daftar para pemainnya:

  • Anya Taylor-Joy sebagai Furiosa
  • Chris Hemsworth sebagai Dementus
  • Alyla Browne sebagai Furiosa muda
  • Tom Burke sebagai Praetorian Jack
  • Angus Sampson sebagai “mekanik organik”
  • Lachy Hulme sebagai Immortan Joe
  • George Shevtsov sebagai “Sang Ahli Sejarah”
  • Elsa Pataky sebagai Norton (pemimpin Vuvalini)
  • Charlee Fraser sebagai Mary Jabassa
  • Nathan Jones sebagai Rictus Erectus
  • Josh Helman sebagai Scrotus
  • David Collins sebagai Smeg
  • David Field sebagai Toe Jam

2. Jadwal Tayang

sinopsis furiosa: a mad max saga
Image: Warner Bros

Furiosa: A Mad Max Saga pertama kali tayang di Cannes Film Festival pada tahun 2024. Setelah itu, film ini rilis di beberapa negara, termasuk Indonesia pada tanggal 22 Mei 2024.

Sementara itu, di Australia dan Amerika, Film Furiosa: A Mad Max Saga akan tayang pada tanggal 23 dan 24 Mei 2024.

Leave Comment

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks