Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMovie

Wonder Woman 1984 & Seri Klasik Wonder Woman Sudah Tersedia di HBO Max

Fans DC (terutama Wonder Woman) bergembiralah! Karena film Wonder Woman 1984 dan juga seri klasik Wonder Woman, sudah bisa kita saksikan di HBO Max.

Bisa dikatakan seluruh fanboy DC mendapatkan “kado natal” di perayaan tahun 2020 ini. Bagaimana tidak? Ketika tulisan ini diunggah, kita-kita sudah bisa menyaksikan baik film DCEU Wonder Woman 1984 dan juga seri klasik Wonder Woman tahun 70an itu.

Bahkan khusus untuk yang seri klasik atau yang disebut dengan Wonder Woman: The Complete Series, sudah di-tease perilisan HBO Max nya oleh pemerannya, Lynda Carter melalui unggahan tweet berikut.

Ya sekali lagi gak dipungkiri pengumuman ini merupakan kabar yang super menggembirakan bagi kita-kita yang fanboy Wonder Woman. Tak ayal, kedua rilisan ini setidaknya, bisa mengobati kekecewaan kita karena gak bisa natalan meriah di luar sana.

Ketersediaan Terbatas

https://www.youtube.com/watch?v=qKUxMjPunUc

Namun perlu kamu ingat nih guys. Untuk Wonder Woman 1984, ketersediannya di HBO Max hanya satu bulan saja dari perilisannya, 25 Desember 2020.

Tapi untuk yang seri klasik, kami kurang mengetahui periode ketersediannya. Walau menurut kami sih, akan terus tersedia selama kita berlangganan.

Sejauh ini resepsi media terlebih reviewer-reviewer YouTube, sangat campur aduk (mixed) dengan sekuel Wonder Woman (2017) ini. Ada yang memang suka dari awal hingga akhir, namun banyak juga yang mengatakan filmnya mengecewakan.

Kritikan paling keras ditujukan ke durasi filmnya yang hingga 2.5 jam. Dan juga, terhadap filmnya yang terlalu banyak aspek drama dan eksposisinya. Pokoknya action nya dianggap kurang banyak.

Tidak Usah Terpengaruh Reviewer

Tapi kalau menurut gue pribadi (gue belum nonton memang), alangkah baiknya untuk gak terlalu 100% mengikuti review para reviewer-nya. Kalau kamu dari awal feeling ingin nonton Wonder Woman 1984, ya nonton saja.

Mau nanti hasilnya memuaskan atau tidak, itu semua belakangan. Anggap saja sebagai “resiko kerja”. Sebaliknya juga demikian. Kalau kamu merasa gak ingin, ya sudah gak usah. Intinya, percaya saja pada hati kita oke?

Sekarang, bagaimana nih pendapatmu dengan kabar dirilisnya Wonder Woman 1984 dan seri klasik nya di HBO Max ini?

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks