Berita GameGame

YouTuber Ini Dapat Diamond Play Button Tanpa Miliki 10 Jt Subscribers, Caranya?

Setiap YouTuber tentu sangat menginginkan play button yang disediakan oleh YouTube. Mulai dari Silver Play Button, hingga Diamond Play Button pasti menjadi dambaan semua YouTuber. Untuk mendapatkan itu, YouTuber harus terlebih dahulu memenuhi semua syaratnya, mulai dari memiliki 100K subscribers, hingga miliki 10 JT subscribers untuk mendapatkan Diamond Play Button.

Namun ada yang menarik nih, di mana seorang YouTuber yang hanya memiliki 1,3 Juta subcsribers tetapi bisa mendapatkan Diamond Play Button. Bagaimana bisa? Ternyata play button tersebut bisa kita dapatkan dengan membelinya loh. Hal tersebut dilakukan oleh YouTuber JackSucksatLife, alias Jack Welsh. Dia mendapatkan bocoran dari pembuat konten joshkapranos bahwa Diamond Play Button dapat dibeli.

Play Button YouTube Bisa Dibeli?

Bagi kalian yang belum tahu, Play Button Awards diberikan kepada YouTuber dengan beberapa basis pelanggan terbesar. Penghargaan mulai diberikan dari Silver Play Button untuk mereka yang melampaui 100.000 pelanggan, kemudian 1 juta untuk penghargaan Gold Play Button. Dan akhir tahun lalu Red Diamond Award untuk 100 juta pelanggan berhasil dicapai oleh PewDiePie dan T-Series saja.

Selain itu, YouTube juga menawarkan tombol pengganti untuk channel yang sebelumnya telah menerima penghargaan jika hadiah hilang atau rusak. Meskipun hanya dapat diakses dengan kode khusus, hanya dengan sedikit mengutak-atik URL, Welsh dapat mengakses halaman tersebut. Dan benar saja, ia berhasil membeli Diamond Play Button dengan bantuan seorang teman.

YouTube Tidak Mengkonfirmasi Terlebih Dahulu Pembelian Pelanggan

Welsh
Welsh | YouTube

Anehnya, YouTube tidak menolak pesanan tersebut, tanpa ada konfirmasi langsung mengirimnya. Dalam pembeliannya, Welsh menyarankan temannya untuk membeli penghargaan sebagai KSI, YouTuber dengan lebih 20 juta pelanggan. Dan Lucunya pihak KSI tidak dihubungi untuk mengonfirmasi bahwa mereka telah memesannya. Alamatnya yang diberikan pun tidak ada kaitan dengan pihak KSI gunakan sebelumnya.

Penghargaan itu tidak murah, YouTuber harus mengeluarkan biaya $ 3.000, tetapi pada akhirnya Welsh secara resmi menerima Diamond Play Award-nya. Sayangnya bagi mereka yang tertarik untuk mendapatkan penghargaan tersebut tidak bisa menggunakan cara yang sama. Welsh kemudian memberi tahu perusahaan tentang situasi tersebut sebelum memposting videonya tentang pembelian tersebut.

Related Posts

Leave Comment
Enable Notifications OK No thanks