Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGameMobile

Setelah Empat Bulan, Map Airship Resmi Rilis di Among Us

Map Airship Resmi Rilis di Among Us

Sejak pertama kali diumumkan pada 10 Desember tahun lalu, kini setelah empat bulan Map Airship resmi InnerSloth rilis ke Among Us. Tentu, ini adalah kabar yang baik untuk para penggemar yang sudah menunggu lama kehadiran map ini. Pasalnya, InnerSloth memang mengakui alami kesulitan dalam membuatnya.

Among Us sendiri sebelumnya hanya memiliki tiga map yaitu The Skeld, Mira HQ, dan Polus. Kini, jumlah tersebut bertambah menjadi empat setelah Map Airship resmi diluncurkan.

Map Airship Resmi Rilis

Telah ditunggu empat bulan lamanya dan dengan kendala yang menghadang, kini Map Airship yang sudah lama dinanti akhirnya datang juga. Ya, pada hari ini 1 April 2021 InnerSloth resmi meluncurkan map yang terinspirasi dari salah satu game-nya yang booming yaitu The Henry Stickmin Collection.

Map Aiership menjadi map terbesar yang ada di Among Us saat ini dibandingkan dengan map-map sebelumnya. Total ada sembilan belas tempat yang dapat kamu mainkan dalam map ini. Lokasi recovery atau perbaikan hanya terdapat 3 tempat yaitu electrical, comunications, dan security.

Semuanya akan nampak baru dan berbeda, hadir juga skin dan hats baru untuk para pemain. Skin baru ini tentunya berbayar, namun pemain akan mendapat tambahan animasi skill baru jika membelinya. Sehingga nantinya pemain lain akan mengalami kematian dengan cara yang baru dan mengasyikkan.

Hadir Dengan Fitur Baru

Selain hadir dengan Map baru yang bernama Airhsip, InnerSloth juga telah merilis berbagai macam fitur baru yang sebelumnya telah dijanjikan. Salah satu diantaranya adalah fitur akun pribadi untuk setiap pemain. Ya, benar ini adalah fitur yang ditunggu-tunggu sejak lama oleh para pemain.

Tidak berhenti di situ aja, InnerSloth juga menambah jumlah pemain dalam satu lobby yang sebelumnya 10 sekarang menjadi 15 pemain. Ini akan menambah keasyikan dan pengalaman bermain dari para player. Terakhir, InnerSloth menyampaikan bahwa mereka akan lebih transparan dalam memberikan update terbaru ke depannya.

Nah, gimana pendapatmu mengenai hal ini? Jangan lupa komen di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda atau instal aplikasinya di Play Store agar kamu tidak ketinggalan informasinya menarik lainnya seputar dunia Game, Anime, Film, dan Pop Culture.

Related Posts

1 of 11